Sarolangun, Jambi (ANTARA News) - Presiden Joko Widodo mendarat dengan helikopter di lapangan Desa Bukit Suban, Kecamatan Air Hitam, Kabupaten Sarolangun, Jambi, untuk mengunjungi Suku Anak Dalam.

Presiden Jokowi tiba di Desa Bukit Suban, Kecamatan Air Hitam, Kabupaten Sarolangun, Jambi, Jumat, sekitar pukul 15.30 WIB menggunakan helikopter Superpuma didampingi dua helikopter Bell yang berangkat dari Bandar Udara Sultan Thaha Syarifuddin, Jambi.

Begitu tiba di lapangan Desa Bukit Suban, Presiden yang didampingi Iriana Widodo yang mengenakan kebaya warna merah muda dan kerudung warna motif batik berlatar kuning emas, disambut ratusan warga yang ingin menyaksikan langsung kehadiran Jokowi di wilayah mereka.

Turut mengiringi Presiden adalah Menteri PMK Puan Maharani, Menkes Nila F. Moeloek, Menteri LHK Siti Nurbaya Bakar, Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa, dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

Jokowi menjadi Presiden RI pertama yang mengunjungi wilayah Suku Anak Dalam di Jambi.

Saat tiba di wilayah itu, Presiden disambut oleh Tumenggung Bukit Suban, lalu berdialog dengan mereka dan kemudian menyerahkan paket bantuan berupa sembako dan Kartu Indonesia Sehat (KIS).

Wilayah ini didiami oleh 1.738 jiwa dengan 257 kepala keluarga.

Jokowi menyempatkan diri mengunjungi perumahan orang rimba dan memberi mereka bantuan.

Pewarta: Hanni Sofia Soepardi
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2015