Jakarta (ANTARA News) - Pabrik kompresor Air Conditioner (AC) baru milik PT TD Automotive Compressor Indonesia (TACI), yang merupakan perusahaan patungan Astra Otoparts dengan Toyota Industries Co., Denso International Asia dan Toyota Tsusho Indonesia, diresmikan.

"Dengan peresmian pabrik baru ini, TACI diharapkan dapat memberikan kontribusi positif untuk industri otomotif Indonesja dengan membuat kompresor AC berkualitas tinggi," kata Direktur Astra Otoparts Hugeng Gozali lewat keterangan tertulis di Jakarta, Jumat.

Pabrik yang terletak di Kawasan Industri MM2100, Bekasi, tersebut memproduksi 10 juta kompresor AC untuk kendaraan roda empat pasar Original Equipment Manufacturer (OEM) domestik dan internasional seperti Toyota, Daihatsu, Honda, Mitsubishi, Suzuki, Perodua, Ford dan General Motors.

Pabrik seluas 4,3 hektar, yang dibangun di atas lahan seluas 10 hektar tersebut diresmikan oleh Sekjen Kementerian Perindustrian Syarif Hidayat didampingi para pemegang saham TACI.

Selain itu, peresmian tersebut juga dihadiri perwakilan Kedutaan Besar Jepang untuk Indonesia Shuichi Akamatsu, perwakilan pihak Kementerian Perdagangan, Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), pemasok dan pelanggan.

Pewarta: Sella Panduarsa Gareta
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2016