Manado (ANTARA News) - Nelayan di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) makin sejahtera, hal tersebut tercermin pada nilai tukar nelayan yang selalu berada di atas angka indeks 100.

"Nilai NTP di subsektor perikanan (NTNP), masih lebih baik dibandingkan subsektor lain yang ada, karena NTP di subsektor ini mempunyai angka tertinggi," kata Kepala Bidang Distribusi dan Statistik Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulut Marthedy Tenggehi di Manado, Rabu.

Di bulan April ini,katanya, NTP nelayan Sulut sudah mencapai 102,11.

"Ada perbaikan 1,01 persen dibandingkan bulan sebelumnya yang masih 101,09," jelasnya.

Sementara nilai tukar usaha pertanian relatif stagnan dibandingkan bulan sebelumnya, dari 114,49 di bulan Maret menjadi 114,48 pada bulan April.

NTP perikanan tangkap (NTN) mengalami perbaikan 1,35 persen di bulan April. Nilai NTN dari 106,99 bulan Maret menjadi 108,43 di bulan April.

Untuk Nilai Tukar Usaha Pertanian (NTUP) naik 0,29 persen. Sebelumnya di bulan Maret 121,55 menjadi 121,90 di bulan April .

Nilai tukar petani budidaya ikan (NTPi) meningkat 0,30 persen.

"Peningkatan ini bukan disebabkan oleh membaiknya penghasilan petani dari hasil produksi, tapi lebih disebabkan oleh indeks konsumsi rumah tangga yang mengalami penurunan," katanya.

Pada Nilai Tukar Usaha Pertanian (NTUP) mengalami penurunan 0,65 persen. Turun dari 101,83 di bulan Maret menjadi 101,16 di bulan April.

Nilai Tukar Petani (NTP) adalah perbandingan indeks harga yang diterima petani (It) dengan indeks harga yang dibayar petani (Ib) dan dinyatakan dalam persentase.

NTP salah satu indikator untuk melihat tingkat kesejahteraan petani, dengan mengukur kemampuan tukar produk yang dihasilkan/dijual petani dan dibandingkan dengan produk yang dibutuhkan petani, baik untuk proses produksi maupun untuk konsumsi rumah tangga petani.

Semakin tinggi NTP maka kemampuan daya beli atau daya tukar (term of trade) relatif lebih baik dan tingkat kehidupan petani juga lebih baik.

Pewarta: Nancy Lynda Tigauw
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2017