Sorong (ANTARA News) - Tiga kali gempa bumi mengguncang Kota Sorong, Provinsi Papua Barat, Kamis yang berawal pukul 05.03 WIT berkekuatan 2,7 skala richter dengan kedalaman 10 Km.

Kepala Stasiun Geofisika BMKG Sorong, Andri W Bidang mengatakan, pusat gempa bumi tersebut 189 Km Tenggara Kota Sorong, tidak menimbulkan kerusakan fisik.

Ia mengatakan, gempa pertama terletak pada koordinat 1.31 lintang selatan dan 132.26 bujur timur dengan kedalaman 10 Km.

Gempa kedua terjadi pukul 11.10 WIT berkekuatan 3,1 skala richter yang berlokasi 8 km barat daya Kota Sorong. Terletak pada koordinat 0.91 lintang selatan dan 131.19 bujur timur dengan kedalaman 18 Km.

Ia mengatakan, gempa susulan terjadi pukul 14.36 WIT berkekuatan 3,7 skala richter yang berlokasi 79 Km Barat daya Kota Sorong. Terletak pada koordinat 1.5 lintang selatan dan 130.93 bujur Timur dengan kedalaman 10 Km," ujar dia.

Getaran gempa dirasakan warga wilayah Kota Sorong. Warga yang berada di gedung bertingkat sangat merasakan efek dari gempa tersebut.

Menurut dia, ditinjau dari kedalaman hiposenter, gempa bumi tersebut merupakan gempa bumi dangkal akibat aktivitas sesar aktif.

"Gempa bumi ini tidak berpotensi tsunami, karena di darat dan kekuatannya tidak cukup besar untuk membangkitkan perubahan di dasar laut yang dapat memicu terjadinya tsunami," ungkap dia.

(T.KR-EBK/A029)

Pewarta: Ernes B Kakisina
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2017