Pontianak (ANTARA News) - Tiga pengendara sepeda motor tewas dalam kecelakaan lalu lintas yang terjadi di wilayah hukum Polres Singkawang, Senin (22/1) sekira pukul 14.00 WIB.

"Ketiganya meninggal karena mengalami luka terbuka pada wajah atau kepala dan meninggal dunia di RSUD Abdul Azis Singkawang. Sementara pengemudi mobil, berinisial TMT (35) tidak mengalami luka sedikit pun," kata Kapolsek Singkawang Utara, AKP Sunaryo, di Singkawang, Selasa.

Ia mengatakan, tiga korban yang meninggal dunia atas nama Herman Aspia (45), Miss X (perempuan) dan Riki Hariyadi (15).

Kronologis kejadian tersebut, berawal dari sebuah kendaraan mobil Toyota Kijang Nopol KB 1246 CZ yang dikemudikan oleh TMT sendirian dari arah Sambas menuju ke arah Singkawang dengan kecepatan sekitar 70 - 80 km/jam.

Namun, pada saat melintasi jalan Raya Ratu sepudak Km 6,8 Kelurahan Setapuk, Kecamatan Singkawang Utara dikarenakan pengemudi mobil tersebut dalam keadaan mengantuk, sehingga hilang kendali dan oleng ke kanan (tidak dapat bisa menguasai setir kendaraannya) dan bertabrakan dengan 2 (dua) kendaraan jenis sepeda motor yang datang dari arah berlawanan yaitu sepeda motor jenis Suzuki Nopol KB 4049 TC yang dikemudikan oleh Herman Aspia berboncengan dengan Ms X.

Sementara sepeda motor Yamaha Vega ZR Nopol KB 3634 YK yang dikemudikan oleh Riki Hariyadi yang mengakibatkan kedua pengemudi sepeda motor dan penumpang sepeda motor Suzuki Nopol KB 4049 TC mengalami luka berat dan meninggal dunia di RSUD Abdul Azis Singkawang.

"Sementara kendaraan yang dikendarai korban mengalami kerusakan dan selanjutnya sudah diamankan sebagai barang bukti di Pos lantas Polres Singkawang," jelasnya.

Diketahui, jika pelaku TMT merupakan warga Jalan Raya Condet No.20 Rt/Rw 003/004 Kelurahan Batu Ampar, Kecamatan Keramat Jati Kota Jakarta Timur DKI Jakarta.

Sedangkan tiga korban yang meninggal dunia, atas nama Herman Aspia merupakan warga Dusun Tanah Hitam Rt 12 Rw04, Desa Serumpun Kecamatan Salatiga, Kabupaten Sambas. Kemudian identitas penumpang yang diboncengnya bernama Ms X (perempuan) merupakan warga Dusun Tanah Hitam Rt 12 Rw 04 Desa Serumpun, Kecamatan Salatiga, Kabupaten Sambas.

Kemudian, satu korban lagi bernama Riki Hariyadi merupakan warga Setapuk Besar Rt 13 Rw 07 Kelurahan Setapuk, Kecamatan Singkawang Utara.

"Untuk korban Riki mengalami luka terbuka pada wajah/kepala, luka lecet pada dada sebelah kanan dan kiri, dan luka robek pada paha kaki sebelah kanan," jelasnya.

Terkait dengan meninggalnya ketiga korban ini, pihak kepolisian telah menghubungi pihak keluarganya. "Dan mengamankan tersangka beserta barang bukti," katanya.

Pewarta: Rendra Oxtora
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2018