Jakarta (ANTARA News) - Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Provinsi DKI Jakarta, Fery Farhati Ganis meninjau Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Kamal Bahari, Kamal Muara, Penjaringan, Jakarta Utara, Senin. 

Setibanya di lokasi, Fery yang didampingi oleh Ketua TP PKK Kota Administrasi Jakarta Utara, Rosnawati Lologau, Wali Kota Jakarta Utara, Syamsuddin Lologau dan unsur terkait langsung berkeliling meninjau kelompok kegiatan (Poktan) PKK Kelurahan Kamal Muara yang mengadakan kegiatan di area RPTRA Kamal Bahari.

Ia pun memanfaatkan kedatangannya untuk berinteraksi dengan pengunjung RPTRA dan Poktan PKK. Titik unggulan di RPTRA Kamal Bahari juga ikut ditinjau seperti kebun hidroponik, taman hatinya PKK, PKK Mart, ruang perpustakaan, kolam gizi, area bermain anak-anak dan lain-lain. "Berbagai kegiatan 10 program pokok PKK bisa dilaksanakan di RPTRA," tutur Fery.

RPTRA Kamal Bahari dibangun diatas lahan milik Dinas KPKP Provinsi DKI Jakarta seluas 1.000 m2 dengan menggunakan dana APBD tahun 2017. 

Berbagai inovasi dalam pengelolaan kegiatan terus diterapkan untuk memajukan RPTRA Kamal Bahari. Hal ini dibuktikan dengan prestasi yang berhasil diraihnya yaitu Juara I lomba kinerja pengelola RPTRA tingkat Provinsi DKI Jakarta tahun 2018.

"Pengunjung RPTRA Kamal Bahari bukan hanya masyarakat di lingkungan Kamal Muara tapi ada yang dari wilayah Jakarta Barat dan Tangerang karena lokasinya berada di wilayah perbatasan," kata Wali Kota Jakarta Utara Syamsuddin Lologau.

Jumlah pengunjung pada hari kerja sekitar 45 sampai 70 orang perhari. Di akhir pekan, bisa mencapai 550 orang dan saat pelayanan program pangan bersubsidi bisa melayani sebanyak 1.300 orang. 

"RPTRA ini juga sebagai wujud implementasi 10 program pokok PKK. Ibu-ibu PKK bisa menggunakan area RPTRA untuk berbagai kegiatan," pungkas Syamsuddin.

Baca juga: RPTRA Jakarta diharapkan jadi laboratorium sosial PKK
Baca juga: RPTRA Kalijodo akan ditanami pohon peneduh


 

Pewarta: Fianda Sjofjan Rassat
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2019