Biak (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Biak Numfor, Papua mengajak semua elemen masyarakat dapat menerima hasil penetapan rekapitulasi pemungutan suara pemilu serentak yang diumumkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) 21 Mei 2019.

"Pemilu serentak telah selesai dan KPU sudah mengumumkan hasil perolehan rekapitulasi suara pemilu serentak 2019,"ungkap Staf Ahli Bupati Biak bidang politik, hukum dan HAM Abdul Kahar membacakan pesan Bupati Herry Ario Naap di Biak, Selasa.

Ia mengakui meski dalam pemilu serentak pilihan warga berbeda tetapi setelah penetapan hasil pemilu serentak 2019 warga harus bersatu untuk membantu Pemkab Biak Numfor dalam mewujudkan visi misi membangun daerah Biak yang religius berbudaya dan berkarakter.

Abdul Kahar mengingatkan siapapun calon terpilih hasil pemilu serentak harus kita dukung untuk membangun masyarakat Indonesia dari Sabang hingga Merauke yang sejahtera.

"Siapapun pasangan calon Presiden yang terpilih hasil pemilu serentak 2019 harus kita dukung untuk bekerja
meningkatkan kesejahteraan masyarakat adil makmur,'harap staf ahli Bupati Abdul Kahar.

Biak Numfor daerah yang sangat kondusif, menurut Abdul Kahar, harus kita pertahankan bersama sehingga berbagai program pemerintah dapat berjalan dengan lancar menjawab kebutuhan warga.

Sementara itu, tokoh agama Islam Biak Haji Achmad Burhanulhaq berharap pasangan Presiden dan Wapres terpilih dapat membangun negara Kesatuan Republik Indonesia yang aman, damai dan sejahtera dalam naungan Allah SWT.

"Mari kita sikapi keputusan penetapan hasil pemilu serentak dilakukan KPU untuk kebaikan bagi seluruh rakyat Indonesia,"katanya.

Berdasarkan pantauan Antara aktivitas kantor KPU Biak di Jalan Tanjung Kirana Mandow masih terlihat sepi hingga jam 18.00 WIT hanya terlihat aparat keamanan TNI-Polri berjaga.

Pewarta: Muhsidin
Editor: Yuniardi Ferdinand
Copyright © ANTARA 2019