29 kilometer itu di sepanjang Jalan Inspeksi Kalimalang dari Tegalgede hingga Tambun, jumlahnya ada puluhan titik
Cikarang, Bekasi (ANTARA) - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mulai melakukan perbaikan jalan di total sepanjang 29 kilometer jalur mudik yang ada di wilayah Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.

"Kita sudah melakukan pemetaan sebelumnya, di Kabupaten Bekasi ini total sepanjang 29 kilometer," kata Koordinator perbaikan jalan wilayah Pantura pada Kementerian PUPR, Kadiman di Cikarang, Kamis.

Kadiman menjelaskan, perbaikan jalan dilakukan di sejumlah titik kerusakan jalan yang akan dilalui pemudik saat arus mudik mendatang, dari batas Kota Bekasi hingga batas Kabupaten Karawang.

"29 kilometer itu di sepanjang Jalan Inspeksi Kalimalang dari Tegalgede hingga Tambun, jumlahnya ada puluhan titik," katanya.

Perbaikan dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengendara yang melintasi jalan tersebut khususnya para pemudik nanti. Diharapkan sebelum H-7 lebaran nanti, seluruh perbaikan telah selesai dan dapat digunakan pengendara.

"Banyak titik jalan yang kondisinya sudah rusak berat dan parah, makanya kami aspal kembali," ucapnya.

Kasub Unit Dikyasa Satlantas Polres Metro Bekasi, Ipda Asep Saepulloh mengatakan perbaikan yang dilakukan Kementerian PUPR ini sebagai salah satu langkah antisipasi kemungkinan pengalihan arus lalu lintas di Kalimalang.

"Setiap hari kita lakukan pengecekan jalan bersama Kementerian PUPR khususnya di jalur pantura, kita sudah siap bahkan oke untuk bisa dilalui pemudik," katanya.

Asep mengaku, sejumlah titik jalan mengalami kerusakan yang cukup serius di antaranya jalan Tegalgede tepat di bawah Overpass Tegalgede, pertigaan Cibuntu arah Cibitung dalam, hingga jembatan pergudangan Tambun.

Sementara di Kota Bekasi, dari total sembilan ruas jalan arteri pemudik, kerusakan jalan dialami di sepanjang 20 kilometer jalan tersebut. Namun sejak pekan lalu petugas telah melakukan perbaikan di dua ruas jalur mudik yakni Jalan Chairil Anwar dan Jalan Djuanda sepanjang 2,6 kilometer.

"Dengan demikian, total ruas jalan arus mudik yang masih rusak tinggal 17,4 kilometer. Untuk Jalan I Gusti Ngurah Rai dan lainnya yang jadi lintasan pemudik kami target pekan ini selesai diperbaiki sehingga awal pekan depan kondisi jalur mudik mulus," kata Kabid Bina Marga pada Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kota Bekasi, Widayat Subroto.

Menurut dia, perbaikan ruas jalan arus mudik itu menggunakan alokasi dana dari APBD 2019 senilai Rp1,5 Miliar, sementara untuk perbaikan jalur mudik Jalan KH Noer Ali Kalimalang menjadi tanggung jawab pemegang konsesi Tol Bekasi-Cawang-Kampung Melayu (Becakayu) yakni PT Kresna Kusuma Dyandra Marga (KKDM).

"Untuk Jalan KH Noer Ali kami sudah menekan kesepakatan bersama dengan pelaksana proyek Tol Becakayu. Jadi mereka yang akan memperbaiki ruas jalan yang jadi akses pemudik," katanya.

 

Pewarta: Pradita Kurniawan Syah
Editor: Ahmad Buchori
Copyright © ANTARA 2019