Jakarta (ANTARA) - Atase Pendidikan dan Kebudayaan (Atdikbud) Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Canberra meluncurkan program Kawan Ngobrol untuk memfasilitasi para pemelajar Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing (BIPA) di wilayah Australia.
Untuk memfasilitasi pemelajar BIPA melakukan praktik percakapan Bahasa Indonesia, Atdikbud KBRI Canberra meluncurkan program Kawan Ngobrol,” kata Atdikbud KBRI Canberra Mukhamad Najib dalam keterangan di Jakarta, Jumat.
Kawan Ngobrol merupakan program bulanan yang mempertemukan para pemelajar BIPA di Canberra dengan penutur asli Indonesia sehingga mereka dapat berbincang santai menggunakan bahasa Indonesia.
Program yang terbuka untuk seluruh pemelajar BIPA ini diharapkan dapat membantu meningkatkan kemampuan percakapan para pemelajar BIPA.
“Sebagaimana layaknya kawan, program Kawan Ngobrol ini memberikan kenyamanan kepada para pemelajar BIPA untuk bercakap-cakap tanpa harus merasa tertekan seperti jika mereka belajar di dalam kelas,” kata Najib.
Saat ini terdapat 16 sekolah dan dua universitas di Canberra, yaitu Australian National University dan University of New South Wales kampus Canberra yang memberikan pelajaran bahasa Indonesia.
Meski pemelajar bahasa Indonesia cukup banyak, namun mereka tetap memiliki kendala dalam belajar bahasa Indonesia seperti menemukan komunitas yang dapat membantu pemelajar BIPA untuk mempraktikkan aspek yang telah dipelajari di sekolah maupun kampus.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Atdikbud RI Canberra luncurkan Kawan Ngobrol bagi pemelajar BIPA
Untuk memfasilitasi pemelajar BIPA melakukan praktik percakapan Bahasa Indonesia, Atdikbud KBRI Canberra meluncurkan program Kawan Ngobrol,” kata Atdikbud KBRI Canberra Mukhamad Najib dalam keterangan di Jakarta, Jumat.
Kawan Ngobrol merupakan program bulanan yang mempertemukan para pemelajar BIPA di Canberra dengan penutur asli Indonesia sehingga mereka dapat berbincang santai menggunakan bahasa Indonesia.
Program yang terbuka untuk seluruh pemelajar BIPA ini diharapkan dapat membantu meningkatkan kemampuan percakapan para pemelajar BIPA.
“Sebagaimana layaknya kawan, program Kawan Ngobrol ini memberikan kenyamanan kepada para pemelajar BIPA untuk bercakap-cakap tanpa harus merasa tertekan seperti jika mereka belajar di dalam kelas,” kata Najib.
Saat ini terdapat 16 sekolah dan dua universitas di Canberra, yaitu Australian National University dan University of New South Wales kampus Canberra yang memberikan pelajaran bahasa Indonesia.
Meski pemelajar bahasa Indonesia cukup banyak, namun mereka tetap memiliki kendala dalam belajar bahasa Indonesia seperti menemukan komunitas yang dapat membantu pemelajar BIPA untuk mempraktikkan aspek yang telah dipelajari di sekolah maupun kampus.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Atdikbud RI Canberra luncurkan Kawan Ngobrol bagi pemelajar BIPA