Jakarta (ANTARA) - Pemain Melbourne City, Matthew Baker sudah bergabung dengan Timnas Indonesia U-17 yang kini sedang menjalani pemusatan latihan (TC) di Bali.

Setelah bergabung pada Senin (19/8) sore, Baker mengatakan sangat antusias bisa bergabung kembali dengan rekan-rekannya di Timnas U-17 yang banyak diisi oleh skuad Timnas U-16 di Piala AFF U-16 di Solo akhir Juni sampai awal Juli lalu.

“Saya senang bisa bergabung kembali dengan tim, bersama teman-teman yang lainnya juga. Selalu antusias bisa kembali dalam lingkungan yang bagus ini, saya sangat bersemangat dan gembira bisa berprogres positif bersama rekan-rekan satu tim lainnya,” buka Baker, dikutip dari laman resmi PSSI, Selasa.

Kedatangan Baker tentu akan menambah kekuatan tim dan melengkapi lini belakang Timnas U-17 yang akan menjalani laga uji coba dua kali dengan India pada 25 Agustus dan 27 Agustus nanti.


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Matthew Baker sudah bergabung dengan Timnas U-17 di Bali

Pewarta : Zaro Ezza Syachniar
Editor : Herry Soebanto
Copyright © ANTARA 2025