Surabaya (ANTARA) - Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi meluncurkan wahana wisata Romokalisari Adventure Land yang berlokasi di dekat Rusun Romokalisari, Kecamatan Benowo, Kota Surabaya, Jawa Timur.

"Jadi teman-teman, atau saudara-saudara Surabaya maupun luar Surabaya silahkan coba Adventure Land di Romokalisari ini yang sangat luar biasa. Silahkan dilihat, buktikan keseruannya di sini," kata Cak Eri panggilan Eri Cahyadi saat peluncuran, Minggu.

Cak Eri menjelaskan, saat ini terdapat tujuh wahana yang telah tersedia di Romokalisari Adventure Land meliputi Playground, Mini Zoo, Arena Berkuda, ATV, Kano dan Sekoci di mangrove dan Jetski.

"Di sini sangat luar biasa karena bisa lewat tengah-tengah mangrove pakai kano. Jadi, bisa merasakan indahnya mangrove dan indahnya alam di Surabaya," kata dia.

Meski demikian, lanjut dia, masih banyak wahana di Romokalisari Adventure Land yang dalam tahapan pengembangan, seperti kandang kelinci, kura-kura hingga domba hias.

"Tadi disampaikan masih banyak tempat yang harus diperbaiki. Jadi (launching) ini bukan yang terakhir, tapi sebagai awal," kata dia.

Cak Eri juga memastikan, Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya akan terus hadir untuk menciptakan peluang-peluang kerja bagi warganya melalui program padat karya, seperti di antaranya melalui Romokalisari Adventure Land yang melibatkan 100 orang Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR).

"Insya Allah, apa yang kita lakukan ini semua tiket masuknya, semua hasilnya diberikan kepada masyarakat Surabaya yang bekerja di sini," ujar dia.

Cak Eri meyakini, dengan gotong-royong dan sinergi bersama seluruh elemen, maka kemiskinan maupun pengangguran di Kota Surabaya dapat segera diselesaikan. 


 

Pewarta : Abdul Hakim
Editor : Herry Soebanto
Copyright © ANTARA 2024