Istanbul (ANTARA) - Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un menyerukan untuk membangun hubungan yang "berwawasan ke depan" dengan Rusia.
Kim membuat pernyataan itu pada Kamis saat bertemu dengan Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Lavrov yang sedang berkunjung ke Pyongyang selama dua hari sejak Rabu, menurut Kantor Berita Pusat Korea, KCNA
Kim menyatakan “keteguhan hati” Partai Pekerja Korea dan pemerintah “untuk menyusun rencana yang stabil, berwawasan ke depan, dan berjangkauan luas untuk hubungan bilateral dengan Rusia di era baru.”
Hal ini, menurut Kim, dapat diraih “dengan setia menerapkan” perjanjian yang dibuat pada pertemuan puncak Korea Utara-Rusia, meningkatkan kesejahteraan masyarakat kedua negara, dan mendorong upaya membangun negara yang kuat dengan rencana tersebut.
Sumber: Anadolu
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Korea Utara dorong hubungan berwawasan ke depan dengan Rusia
Kim membuat pernyataan itu pada Kamis saat bertemu dengan Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Lavrov yang sedang berkunjung ke Pyongyang selama dua hari sejak Rabu, menurut Kantor Berita Pusat Korea, KCNA
Kim menyatakan “keteguhan hati” Partai Pekerja Korea dan pemerintah “untuk menyusun rencana yang stabil, berwawasan ke depan, dan berjangkauan luas untuk hubungan bilateral dengan Rusia di era baru.”
Hal ini, menurut Kim, dapat diraih “dengan setia menerapkan” perjanjian yang dibuat pada pertemuan puncak Korea Utara-Rusia, meningkatkan kesejahteraan masyarakat kedua negara, dan mendorong upaya membangun negara yang kuat dengan rencana tersebut.
Sumber: Anadolu
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Korea Utara dorong hubungan berwawasan ke depan dengan Rusia