KENDARI (ANTARA) - Tim Penyelamat Basarnas Kendari berhasil mengevakuasi delapan penumpang kapal KMN Cahaya Sinar yang tenggelam di sekitar Perairan Wawonii, Kabupaten Konawe Kepulauan, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).

Kepala Basarnas Kendari Muhammad Arafah di Kendari, Rabu, mengatakan pihaknya menerima informasi dari seorang nelayan di daerah tersebut, yang menyampaikan delapan korban itu telah dievakuasi oleh nelayan Desa Monse dengan menggunakan perahu menuju Kecamatan Wawonii Timur.

"Selanjutnya Tim Penyelamat Basarnas Kendari bergeser menuju desa yang dimaksud untuk memastikan kondisi para korban," kata dia.

Dengan ditemukan para korban dalam keadaan selamat, pihaknya kemudian menutup operasi SAR terhadap KMN Chaya Sinar yang dilaporkan tenggelam di sekitar Perairan Wawonii.

"Serta seluruh unsur yang terlibat dalam pencarian dikembalikan ke kesatuannya masing-masing," ujarnya.

Tim Penyelamat Basarnas Kendari melakukan operasi pencarian terhadap delapan korban kapal KMN Cahaya Sinar yang tenggelam di sekitar Perairan Wawonii, Kabupaten Konawe Kepulauan, Rabu, sekitar pukul 02.27 Wita.

 


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Basarnas berhasil evakuasi 8 penumpang kapal tenggelam di Wawonii

Pewarta : La Ode Muh. Deden Saputra
Editor : Herry Soebanto
Copyright © ANTARA 2024