Cilegon (ANTARA) - Sejumlah pemudik kendaraan roda empat di Pelabuhan Merak, Banten, melakukan protes kepada petugas karena mobil sudah mengantre lama namun tidak kunjung masuk kapal.
Seorang pemudik asal Jakarta Anton (45), di Cilegon, Banten, Senin, berharap pelayanan bisa diberikan secara adil kepada seluruh calon penumpang.
Anton mengaku telah sabar menunggu antrean sejak pukul 02.00 WIB di Pelabuhan Eksekutif Merak, bahkan sebelumnya sempat terjebak macet selama 8 jam di Tol Tangerang-Merak saat menuju ke Pelabuhan.
"Kami sudah sabar menunggu dari semalam disini, tapi belum juga masuk kapal," katanya.
Anton berharap para petugas berlaku adil dan mendahulukan para pemudik yang sudah antre terlebih dahulu.
"Pengennya tertib dari ujung kanan dulu, malah yang diduluin yang baru dateng, padahal kami yang sudah dari semalem antre disini," ujarnya.