Jakarta (ANTARA) - Musisi Isyana Sarasvati akan menghadirkan petualangan dalam konser bertajuk Lost In Harmony, A Decade Live Concert yang rencananya diselenggarakan 16 November 2024 di Istora Senayan, Jakarta Pusat.
"'Lost In Harmony' itu apa? Jadi, aku ingin teman-teman bertualang bersama aku dalam sebuah harmoni," katanya di Kemang, Jakarta Selatan, Rabu, dalam konferensi pers tentang konser Lost In Harmony, A Decade Live Concert, yang digelar untuk merayakan 10 tahun kariernya di industri musik Indonesia.
"Saat menyaksikan konser satu dekade ini, kita bisa merasakan petualangan di dunia Isyana, apa yang aku alami 10 tahun ini, dalam sebuah pagelaran yang besar dan spektakuler," kata Isyana, yang mengatakan bahwa semua tentang dirinya ada dalam lagu-lagunya.
Selama 10 tahun berkarya, Isyana telah merilis empat album dan sejumlah single digital. Albumnya meliputi EXPLORE!, Paradox, LEXICON, dan ISYANA.
Pelantun "Keep Being You" itu akan membawakan lagu-lagu karyanya di panggung konser Lost In Harmony, A Decade Live Concert pada 16 November.
Isyana Sarasvati berpetualang di "Lost In Harmony"
Isyana Sarasvati dalam konferensi pers tentang konser "Lost In Harmony, A Decade Live Concert" di Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (12/6/2024). (ANTARA/Vinny Shoffa Salma)