Yogyakarta (Antara Jogja) - Empat perguruan tinggi di Daerah Istimewa Yogyakarta mulai menyelenggarakan sosialisasi proses pendaftaran Seleksi Nasional Perguruan Tinggi Negeri 2015 di Graha Sabha Pramana Universitas Gadjah Mada, Selasa.

Empat perguruan tinggi negeri itu yakni Universitas Gadjah Mada (UGM), Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga, Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), serta Universitas Pembengunan Nasional (UPN) Veteran Yogyakarta. Sosialisai tersebut menyasar 426 kepala sekolah SMA/MA/SMK/MA di seluruh DIY.

Direktur Akademik UGM, Sri Peni wastutiningsih dalam sosialisasi itu mengatakan saat ini yang penting dilakukan oleh siswa adalah segera mengisi Pangkalan Data Siswa dan Sekolah (PDSS) melalui laman http://pdss.snmptn.ac.id, yang telah dibuka mulai 22 Januari 2015.

"Kami himbau untuk segera mengisi. Pengisian dan verifikasi ditutup 8 Maret 2015," kata dia.

Sri juga mengingatkan agar sekolah memiliki Nomor Induk Pokok Sekolah (NIPS) untuk diisikan ke dalam PDSS. Sementara para siswa juga harus memiliki Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) agar bisa menjadi peserta SNMPTN.

Sementara itu, Direktur Akademik UNY, Eko Marpanji mengatakan secara umum kebijakan SNMPTN maupun Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) tidak memiliki perbedaan dengan tahun sebelumnya.

Namun demikian, ia mengatakan, pihak penyelenggara ujian di DIY akan bertambah karena mulai tahun ini UPN Veteran Yogyakarta akan ikut menyelenggarakan SBMPTN, sementara SNMPTN baru dapat diselenggaran universitas tersebut pada 2016.

Masing-masing peerguruan tinggi, kata dia, diwajibkan menyediakan kuota minimal 50 persen dari daya tampung untuk jalur SNMPTN, selebihnya untuk jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dan Ujian Saringan Mandiri (USM).

Proses seleksi SNMPTN 2015 akan dilakukan 16 Maret hingga 8 Mei 2015. Sedangkan hasil seleksi akan diumumkan pada 9 Juni 2015.

"SNMPTN diselenggarakan dengan biaya sepenuhnya dari pemerintah," kata dia.

(L007)

Pewarta : Oleh Luqman Hakim
Editor : Agus Priyanto
Copyright © ANTARA 2024