Jakarta (ANTARA) - Situs ketenagakerjaan JobStreet Indonesia meluncurkan seekMAX, platform belajar terkurasi yang memungkinkan para pekerja profesional untuk meningkatkan keterampilan dan memajukan karier mereka melalui video edukasi pendek secara gratis.
Produk terbaru ini tersedia bagi seluruh masyarakat Indonesia dalam bahasa Indonesia melalui aplikasi mobile JobStreet dan akan tersedia di wilayah Asia Tenggara lainnya pada tahun ini.
JobStreet telah bermitra dengan partner konten yang terdiri dari broadcaster, platform digital, kreator konten berpengaruh, produser dan studio media seperti Bloomberg, Zenius, SatuPersen, dan seterusnya untuk menciptakan dan menawarkan lebih dari 1.500 video edukasi gratis.
Tipe-tipe konten terdiri dari berbagai topik, termasuk teknologi dan desain, bisnis dan keuangan, hingga kepemimpinan dan manajemen serta pengembangan diri.
“Kami sangat senang bisa meluncurkan seekMAX di Indonesia, membuat seekMAX menjadi platform belajar terbesar di Indonesia yang gratis dalam bahasa Indonesia,” kata Chief Executive Officer of Asia, SEEK, Peter Bithos, melalui keterangan resmi yang diterima di Jakarta, dikutip Kamis.
Country Marketing Manager JobStreet Indonesia Sawitri Hertoto mengatakan pihaknya memahami banyak masyarakat Indonesia berniat untuk belajar keterampilan baru guna meningkatkan kehidupan profesional mereka, namun terhadang oleh kekurangan waktu dan biaya.
Selain itu, lanjut Sawitri, banyak juga yang memiliki rentang perhatian pendek dan lebih memilih belajar melalui konten singkat dan ringkas di platform yang mudah diakses.
“Yang tidak diketahui oleh banyak orang adalah bahwa sepanjang hari, ada banyak waktu luang yang dapat digunakan untuk belajar berbagai hal, misalnya saat menunggu waktu meeting berikutnya, menunggu dijemput kendaraan umum atau bahkan saat mengantri di kafe,” katanya.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: JobStreet Indonesia luncurkan "platform" belajar seekMAX
Produk terbaru ini tersedia bagi seluruh masyarakat Indonesia dalam bahasa Indonesia melalui aplikasi mobile JobStreet dan akan tersedia di wilayah Asia Tenggara lainnya pada tahun ini.
JobStreet telah bermitra dengan partner konten yang terdiri dari broadcaster, platform digital, kreator konten berpengaruh, produser dan studio media seperti Bloomberg, Zenius, SatuPersen, dan seterusnya untuk menciptakan dan menawarkan lebih dari 1.500 video edukasi gratis.
Tipe-tipe konten terdiri dari berbagai topik, termasuk teknologi dan desain, bisnis dan keuangan, hingga kepemimpinan dan manajemen serta pengembangan diri.
“Kami sangat senang bisa meluncurkan seekMAX di Indonesia, membuat seekMAX menjadi platform belajar terbesar di Indonesia yang gratis dalam bahasa Indonesia,” kata Chief Executive Officer of Asia, SEEK, Peter Bithos, melalui keterangan resmi yang diterima di Jakarta, dikutip Kamis.
Country Marketing Manager JobStreet Indonesia Sawitri Hertoto mengatakan pihaknya memahami banyak masyarakat Indonesia berniat untuk belajar keterampilan baru guna meningkatkan kehidupan profesional mereka, namun terhadang oleh kekurangan waktu dan biaya.
Selain itu, lanjut Sawitri, banyak juga yang memiliki rentang perhatian pendek dan lebih memilih belajar melalui konten singkat dan ringkas di platform yang mudah diakses.
“Yang tidak diketahui oleh banyak orang adalah bahwa sepanjang hari, ada banyak waktu luang yang dapat digunakan untuk belajar berbagai hal, misalnya saat menunggu waktu meeting berikutnya, menunggu dijemput kendaraan umum atau bahkan saat mengantri di kafe,” katanya.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: JobStreet Indonesia luncurkan "platform" belajar seekMAX