Gunungkidul (ANTARA) - Bupati Gunungkidul Sunaryanta melakukan pembinaan kepada pegawai di beberapa dinas dan kapanewon/kecamatan dalam rangka memberikan kesadaran mengenai tanggung jawab sebagai abdi negara untuk melayani sepenuh hati.
Sunaryanta di Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Selasa, mengatakan moralitas dalam lingkup pemerintahan untuk menaati aturan serta tanggung jawab dengan tugas penting karena itu suatu amanah.
"Memberikan pelayanan dan loyalitas yang maksimal kepada masyarakat," kata dia.
Ia melakukan pembinaan pegawai di Dinas Pendidikan, Dinas Perdagangan, Dinas Perpustakaan dan Arsip, Dinas Pertanahan dan Tata Ruang, lalu diakhiri di Kapanewon Patuk.
Ia kepada pegawai Dinas Pendidikan berpesan bahwa sebagai suri teladan bagi masyarakat serta peserta didiknya harus memberikan contoh hal yang baik kepada generasi penerus.
"Untuk mengubah bangsa ini salah satunya dimulai dari guru, pentingnya pembentukan karakter sejak dini," katanya.
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Gunungkidul Nunuk Setyowati mengatakan ada 922 guru SD dan SMP yang mengikuti pembinaan dengan kegiatan selama tiga hari.
Jumlah pegawai Dinas Pendidikan yang mencapai lebih dari 10.000 orang, masih kekurangan guru di beberapa bagian salah satunya guru mata pelajaran Pendidikan Jasmani.
"Kami memberikan pembinaan kepada guru P3K," katanya.
Kepala Dinas Perdagangan Gunungkidul Kelik Yuliantoro mengatakan ada 84 PNS dan 94 THL yang mengikuti pembinaan tersebut.
"Selain pemberian pembinaan juga dalam rangka pemberian apresiasi dan penyerahan SK pensiun," kata dia.