Gunungkidul (ANTARA) - Badan Pengawas Pemilu Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, meminta panitia pengawas kecamatan (panwascam) juga menjaga netralitas dan tidak terpengaruh kekuatan politik lokal dalam menjalankan tugas di seluruh tahapan Pemilihan Kepala Daerah 2024.

Ketua Bawaslu Gunungkidul Andang Nugraha di Gunungkidul, Jumat, mengharapkan 54 anggota panwaslu kecamatan/kapanewon di 18 kapanewon yang telah dilantik agar memperhatikan potensi kerawanan dalam Pemilihan Kepala Daerah 2024 pada netralitas ASN dan kampanye.

"Yang menjadi perhatian yakni netralitas ASN, perangkat desa, TNI - Polri dan juga kampanye yang perlu menjadi perhatian," katanya.

Ia juga berharap dalam penyelenggaraan Pilkada 2024 para calon dapat berkonstestasi secara fair dan sportif. "Semoga pelaksanaan pilkada berjalan lancar dan menjaga sportivitas," katanya.

Secara khusus, pihaknya juga berharap panwascam tidak gagap soal peraturan dan tugas serta mempelajari semuanya.

Ia juga meminta panwaslu kecamatan/kapanewon menyiapkan diri, baik fisik dan mental, karena panwascam ini lebih sering di lapangan untuk mengawasi.

"Jaga kesehatan dan pola makan, sehingga selalu sehat dalam menjalankan tugas," katanya.

Sementara itu, Bupati Gunungkidul Sunaryanta berharap panwascam ini dapat melaksanakan tugasnya secara maksimal.

"Jangan sampai ada persoalan persoalan yang nanti menjadi tuntutan baik dari masyarakat maupun pasangan calon, makanya kehati-hatian ini sangat diperlukan," katanya.

Dia juga berharap panwascam untuk netral dan tidak terpengaruh dengan kekuatan politik lokal.

"Harus netral, bicara soal profesionalisme harus independen jaga netralitas karena mereka juga diawasi oleh masyarakat, jangan sampai ada KKN," katanya.

Salah satu Panwascam Kapanewon Karangmojo Heri mengatakan yang terpenting pembagian waktu tugas.

"Ya itu kan setiap hari, jadi harus siap kapan pun, paham juga soal aturan-aturannya dalam mengawasi," katanya.

Pewarta : Sutarmi
Editor : Herry Soebanto
Copyright © ANTARA 2025