IKN (ANTARA) - Duplikat bendera pusaka dan salinan naskah teks proklamasi tiba dan disimpan di Istana Negara Ibu Kota Nusantara (IKN) setelah menjalani kirab dari Monas Jakarta menuju IKN, Sabtu.

Pantauan ANTARA, duplikat bendera pusaka dan salinan naskah teks proklamasi yang dibawa oleh tim Purna Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) 2023, tiba di Istana Negara IKN pukul 15.28 WITA.

Kirab bendera pusaka dan naskah teks proklamasi disambut oleh siswa dan siswi sekolah dasar, sekolah menengah pertama dan sekolah menengah atas, yang berdiri membawa bendera di sepanjang jalan masuk menuju Istana Negara IKN.

Kendaraan yang membawa bendera pusaka dan naskah teks proklamasi kemudian masuk melalui gerbang utama Istana Negara IKN.

Bendera pusaka dan naskah proklamasi diserahterimakan kepada ADC (Aide-de-camp/sekretaris/ajudan) Presiden, dan dilaporkan kepada Kepala Sekretariat Presiden, lalu di simpan di sebuah ruangan khusus di Istana Negara IKN.


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Duplikat Bendera Pusaka tiba dan disimpan di Istana Negara IKN

Pewarta : Rangga Pandu Asmara Jingga
Editor : Herry Soebanto
Copyright © ANTARA 2024