Jakarta (ANTARA) - Juventus dikabarkan akan segera berpisah dengan Wojciech Szczesny setelah kedua pihak sepakat mengakhiri kontrak kiper asal Polandia tersebut pada musim panas 2024.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Juventus dikabarkan akan segera putus kontrak Wojciech Szczesny
Kabar soal perpisahan tersebut dikonfirmasi oleh pakar transfer sepak bola Eropa, Fabrizio Romano pada Rabu (14/8).
"Juventus dan Wojciech Szczesny sudah sepakat untuk mengakhiri kontrak sesegera mungkin," kata Romano di akun media sosial-nya.
Masa depan kiper berusia 34 tahun tersebut memang cukup banyak dibicarakan beberapa pekan terakhir. Dia dianggap tidak masuk dalam rencana pelatih baru Thiago Motta.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Juventus dikabarkan akan segera putus kontrak Wojciech Szczesny