Jakarta (ANTARA) - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin meminta mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sabar menghadapi dinamika Pilkada DKI Jakarta 2024.
"Memang proses politik ini begitu cepat, saya minta Mas Anies sabar," kata Cak Imin di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Senin malam.
Ia pun tak menyangka dinamika politik pada Pilkada Serentak 2024 terjadi begitu cepat.
Kendati demikian, Cak Imin mengaku masih intens menjalin komunikasi dengan mantan pasangan duetnya di Pilpres 2024 itu.
"Terlalu cepat kemarin, saya tidak menyangka secepat itu. Jadi, saya belum sempat (menyampaikan dinamika)," jelasnya.
Sebagai informasi, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai NasDem, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) batal mengusung Anies Baswedan di Pilkada DKI Jakarta 2024.
Hal ini membuat mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil akan melenggang sendiri ke Pilkada DKI Jakarta tanpa lawan lantaran karena semua partai politik sepakat mendukung dirinya.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Cak Imin minta Anies Baswedan sabar hadapi Pilkada Jakarta 2024
"Memang proses politik ini begitu cepat, saya minta Mas Anies sabar," kata Cak Imin di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Senin malam.
Ia pun tak menyangka dinamika politik pada Pilkada Serentak 2024 terjadi begitu cepat.
Kendati demikian, Cak Imin mengaku masih intens menjalin komunikasi dengan mantan pasangan duetnya di Pilpres 2024 itu.
"Terlalu cepat kemarin, saya tidak menyangka secepat itu. Jadi, saya belum sempat (menyampaikan dinamika)," jelasnya.
Sebagai informasi, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai NasDem, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) batal mengusung Anies Baswedan di Pilkada DKI Jakarta 2024.
Hal ini membuat mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil akan melenggang sendiri ke Pilkada DKI Jakarta tanpa lawan lantaran karena semua partai politik sepakat mendukung dirinya.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Cak Imin minta Anies Baswedan sabar hadapi Pilkada Jakarta 2024