Jakarta (ANTARA) - Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil menyebutkan proyek "giant sea
wall" (tanggul raksasa) di Jakarta Utara untuk mengatasi persoalan banjir bakal selesai dalam lima tahun kepemimpinannya jika terpilih pada Pilkada Jakarta 2024.

"Kita sampaikan potensi soal banjir, kita ikhtiarkan karena ada 'giant sea wall' satu kilo meter dari sini. Sehingga warga di sini bisa tenang, tak perlu cemas lagi dengan potensi banjir," kata Ridwan Kamil saat melakukan blusukan di Kampung Luar Batang, Penjaringan, Jakarta Utara, Selasa.

Pembuatan "giant sea wall", kata Ridwan Kamil, akan dilanjutkan oleh pemerintah pusat atas arahan Presiden terpilih Prabowo Subianto.

"Program ini merupakan program pemerintah pusat. Nantinya jadi solusi permanen yang bikin tenang," ujar Kang Emil, sapaan Ridwan Kamil.

Dia berharap pekerjaan tanggul raksasa di Jakarta bisa selesai dalam lima tahun kepemimpinannya. "Proyek ini butuh waktu lima tahun, tapi kalau sampai Surabaya proyek nasional ini butuh waktu 15 tahun," katanya.

Tanggul laut yang ada saat ini tidak dapat menyelesaikan masalah banjir secara permanen.

Dalam jangka pendek, untuk mengatasi tanggul yang sudah ada dan mengalami kebocoran, pihaknya akan melakukan perbaikan jika terpilih sebagai gubernur Jakarta.  





Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Ridwan Kamil yakin tanggul raksasa selesai di kepemimpinannya

Pewarta : Syaiful Hakim
Editor : Mahmudah
Copyright © ANTARA 2024