Jakarta (ANTARA) - Ketua Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI Mardani Ali Sera menilai usulan pejabat Donald Trump untuk merelokasi sebagian dari dua juta penduduk Gaza ke Indonesia sebagai usulan yang absurd.

"Usulannya absurd karena ketika (warga Gaza) sudah dipindahkan, kalau (wilayah Gaza) diambil Israel bagaimana?" kata Mardani di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa.

Meski demikian, dia mencoba berprasangka baik bahwa usulan tersebut bisa saja tercetus karena Indonesia yang konsisten dalam mendukung kemerdekaan Palestina.

"Saya berpendapat husnudzon karena Indonesia dianggap salah satu negara yang sangat komit, sangat konsisten, mendukung kemerdekaan Palestina, membantu warga Palestina. Ada bagiannya di titik itu," ujarnya.

Dia pun menyinggung ihwal kebiasaan Trump yang kerap memiliki pemikiran melampaui batas, mulai dari merencanakan mengganti nama Teluk Meksiko menjadi Teluk Amerika hingga mengklaim akan mengambil alih Terusan Panama.

"Tentu Donald Trump ini punya banyak pikiran yang out of the box, ngambil Panama lah, teluk Meksiko jadi teluk Amerika, termasuk ingin memindahkan relokasi warga Gaza ke Indonesia," tuturnya.

Dia pun menegaskan bahwa urusan relokasi warga Gaza bukan menjadi urusan Trump. Meski demikian, dia menekankan komitmen bangsa Indonesia untuk selalu membantu Palestina.

"Relokasi itu bukan urusan Donald Trump harus ditanya kepada warga Gaza, tapi bahwa Indonesia siap membantu Palestina, apalagi masyarakat Gaza, itu sangat jelas dan benar. Nah, yang patut jadi pertanyaan mengelitik kenapa nyebut nama Indonesia, Donald Trump?" kata dia.

Sementara itu, Ketua DPR RI Puan Maharani hanya menegaskan dukungan Indonesia terhadap Palestina ketika ditanyakan ihwal usulan pejabat Donald Trump merelokasi penduduk Gaza ke Indonesia.

"Sikap dari Indonesia tetap mendukung pemerintahan Palestina," kata Puan ditemui usai memimpin Rapat Paripurna di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa.

Dia mengatakan bahwa bisa saja isu tersebut dibahas lebih lanjut oleh Komisi I DPR RI selaku komisi yang membidangi hubungan luar negeri.

 



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: BKSAP DPR: Usulan Donald Trump relokasi warga Gaza ke Indonesia absurd

Pewarta : Melalusa Susthira Khalida
Editor : Mahmudah
Copyright © ANTARA 2025