Bantul (ANTARA) - Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Bantul Daerah Istimewa Yogyakarta menggelar Bazar Berkah Ramadhan sebagai bagian dari upaya membangkitkan perekonomian masyarakat dan pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM).
"Bazar Berkah Ramadhan ini selain meningkatkan semarak suasana bulan Ramadhan, juga bertujuan untuk membangkitkan perekonomian masyarakat," Plt Kepala Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian dan Perdagangan Bantul Fenty Yusdayati di Bantul, Selasa.
Bazar Berkah Ramadhan tersebut digelar selama dua pekan pada bulan puasa, dimulai 3 sampai 14 Maret 2025 di Lapangan Parkir Depan Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Bantul, setiap Senin sampai Kamis dari pukul 12.00 WIB sampai 16.00 WIB, kemudian pada Jumat dari 08.00 WIB sampai 12.00 WIB.
Menurut dia, lebih dari 30 stan yang terdiri dari berbagai produk UMKM, aneka kuliner untuk menu berbuka puasa, bahan kebutuhan pokok, produk parsel, olahan beku, serta bermacam-macam jajanan pasar siap menyambut para pengunjung bazar.
"Semua kuliner baik makanan, minuman dan produk UMKM di bazar dijamin sehat, higienis, dan halal. Mari masyarakat Bantul ramaikan Bazar Berkah Ramadhan 1446 Hijriah," katanya.
Fenty yang juga Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Bantul mengatakan, aneka produk yang ada di bazar dijual dengan harga terjangkau, bahkan pengunjung juga berkesempatan untuk mendapatkan diskon jika berbelanja menggunakan layanan QRIS.
Lebih lanjut, Bazar Berkah Ramadhan yang mengusung tema "Menggapai Keberkahan Ramadhan dengan Bazar dan Silaturahmi" ini juga bertujuan memberikan manfaat bagi pelaku UMKM serta masyarakat dengan menyediakan berbagai kebutuhan pokok dan produk lokal berkualitas dengan harga terjangkau.
"Melalui bazar tersebut diharapkan masyarakat dapat memperoleh kebutuhan pokok dengan harga terjangkau, sementara para pelaku UMKM mendapat kesempatan lebih luas untuk memasarkan produk dan meningkatkan kesejahteraan ekonomi lokal," katanya.