Komunitas Mancing Sidhat gelar tour sambut Pemilu 2019

id Eko,Mancing

Komunitas Mancing Sidhat gelar tour sambut Pemilu 2019

Komunitas Mancing Sidhat Forward menggelar tour bersama menuju Wirun Kutoarjo. (Istimewa)

Yogyakarta (Antaranews Jogja) - Sekelompok masyarakat yang tergabung dalam Komunitas Mancing Sidhat Forward menggelar tour bersama dengan misi memperkuat silaturahmi sesama warga menyambut Pemilu 2019.

Anggota Komunitas Mancing Sidhat Forward yang berjumlah 150 orang menggunakan 7 bus kota menuju Wirun Kutoarjo untuk menyalurkan hobi yang sama yakni mancing sidhat.
      
"Rombongan berangkat tadi siang menuju Wirun Kutoarjo, menginap disana dan akan kembali ke Yogyakarta besok pagi. Kita bersama masyarakat berharap dengan tour mancing ini bisa perkuat persatuan dan kesatuan serta tetap rukun jelang Pemilu 2019," ujar Febri Agung Herlambang, Anggota Fraksi PDIP DPRD Kota Yogyakarta.

Senada dengan Febri Agung Herlambang, dalam kesempatan terpisah Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan DIY Eko Suwanto menyambut baik kegiatan mancing bareng ini sembari menambahkan bahwa kegiatan tour dan mancing bareng ini baik bagi masyarakat.

Menurut Eko, hobi mancing bersama ini baik dan bermanfaat bagi kekompakan masyarakat. Meski semua ingin mendapatkan ikan sebanyak-banyaknya silaturahmi tetap terjaga selama mancing bersama. 
Kendati terjadi persaingan, namun suasana gembira bisa dijaga karena semua memiliki komitmen menjaga persatuan.

"Kita harapkan kebersamaan itu bisa dijaga saat besok kembali kerumah masing masing saat bertemu keluarganya. Mancing bersama ini menjadi sarana komunikasi yang baik. InsyaAllah saya akan menemui para pemancing ini sekembalinya di Yogyakarta besok pagi," ujar Politisi Muda PDIP Eko Suwanto yang maju Caleg DPRD DIY Nomor Urut 1 Dapil Kota Yogyakarta.