Jakarta (ANTARA) - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo menegaskan tokoh nasional Akbar Tanjung merupakan mentor dan guru politik terbaik di Indonesia.
"Bang Akbar adalah mentor dan guru politik terbaik, yang tidak segan memberikan masukan, nasihat, dan wejangan bagi para juniornya," kata Bamsoet, sapaan akrab Bambang Soesatyo, di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Minggu.
Bamsoet mengungkapkan bahwa Akbar Tanjung merupakan sosok yang komplet dan paripurna, baik sebagai aktivis, sebagai politisi, sebagai tokoh pemerintahan, maupun sebagai pribadi. Bahkan, Akbar Tanjung tidak segan memberikan uang jajan dan membantu para aktivis.
Sebagai aktivis, kata dia, Akbar Tanjung mempunyai segudang pengalaman berorganisasi di kampus dan di luar kampus. Hal itu telah menempa karakter Akbar Tanjung sebagai sosok yang egaliter dan memiliki jiwa kepemimpinan.
Pengalaman Akbar di antaranya Kesatuan Aksi Mahasiswa Indonesia (KAMMI), Laskar Ampera Arief Rahman Hakim, Organisasi Kemahasiswaan (Senat Mahasiswa, Dewan Mahasiswa, dan Majelis Permusyawaratan Mahasiswa), Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), Kelompok Cipayung, Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI), hingga Angkatan Muda Pembaruan Indonesia (AMPI).
Akbar juga memiliki pengalaman memangku berbagai jabatan strategis, antara lain, sebagai Menteri Negara Pemuda dan Olahraga, Menteri Negara Perumahan Rakyat, Menteri Negara Perumahan dan Permukiman, dan Menteri Sekretaris Negara.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Ketua MPR tegaskan Akbar Tanjung mentor dan guru politik terbaik
Berita Lainnya
Puan: Pengalaman Bambang Pacul mumpuni di DPR untuk pimpin MPR
Kamis, 3 Oktober 2024 14:13 Wib
Istri Gus Dur hadir ke MPR menerima surat tidak berlakunya TAP MPR II/2001
Minggu, 29 September 2024 12:23 Wib
Ketua MPR mengusulkan Soeharto dapat gelar pahlawan nasional
Sabtu, 28 September 2024 15:01 Wib
MPR bakal undang keluarga Soeharto dan Gus Dur guna membangun rekonsiliasi
Selasa, 24 September 2024 0:07 Wib
Presiden Jokowi terima kunjungan SBY di Istana
Sabtu, 21 September 2024 11:58 Wib
Ketua MPR mendukung wacana kabinet "zaken" pada pemerintahan mendatang
Jumat, 20 September 2024 21:09 Wib
Universitas Pertahanan: RI mampu lewati tantangan tingkatkan kekuatan kapal selam
Senin, 26 Agustus 2024 13:58 Wib
Bamsoet, Bahlil, dan Agus Gumiwang bahas pencalonan Ketum Partai Golkar
Kamis, 15 Agustus 2024 18:00 Wib