Yogyakarta - Seorang penjual Gulali makanan yang mulai langka ini sedang menjajakan dagangannya di seputaran Malioboro (14/10), pedagang tersebut kebanyakan berasal dari daerah Jawa Barat seperti Bandung dan Garut. dengan ketrampilannya mereka dapat membuat gulali beraneka bentuk seperti mawar, dan kuda dengan harga Rp.3000 per biji. pembeli dapat memesan bentuk yang mereka inginkan tanpa dikenai biaya tambahan. (Foto ANTARA/Heribertus Suciadi/Ags/12)

Pewarta :
Editor : Agus Priyanto
Copyright © ANTARA 2026