Sleman (ANTARA) - Sebanyak 30 peserta Dimas-Diajeng Cilik 2019 Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta meulai menjalani karantina untuk selanjutnya akan bertanding di tahap terakhir seleksi Dimas Diajeng Cilik Sleman 2019 yang terdiri dari 15 Dimas (putra) dan 15 Diajeng (putri). 

"Seluruh finalis yang terpilih ialah mereka yang telah melalui rangkaian seleksi yang ketat, mulai dari seleksi adminstrasi, seleksi tertulis, kemudian dilanjutkan seleksi wawancara, dan bakat," kata Ketua Panitia Dimas Diajeng Cilik 2019 Sleman Aloysius Gonzaga Rangga Hami Seno di Sleman, Senin.

Menurut dia, materi yang diuji meliputi tentang kepariwistaaan, kebudayaa, pengetahuan umum daerah, hingga kemampuan berbahasa asing.

"Seluruh finalis akan dikarantina dan dibekali dengan berbagai materi hingga siap untuk mengikuti acara puncak yaitu pada malam penobatan pemilihan Dimas Diajeng Cilik 2019 pada 26 April 2019," katanya.

Kepala Dinas pariwisata Kabupaten Sleman Sudarningsih mengatakan event yang telah terselenggara kedua kalinya ini, merupakan satu-satunya event Dimas Diajeng Cilik yang ada di DIY.

“Tidak ada duta wisata yang dari anak-anak usia sekolah dasar," katanya.

Ia berharap melalui kegiatan tersebut untuk memberikan wawasan dan pemahaman sedini agar lebih mencintai dan mengenali kebudayaan dan pariwisata di daerahnya.

"Tentu tujuan akhirnya adalah pengembangan dan pelestarian budaya," katanya.

Kemudian Ia berpesan kepada para finalis untuk tetap menjaga stamina dan kesehatan hingga acara puncak pemilihan Dimas Diajeng Cilik Sleman 2019 nanti.

"Diharapkan para finalis dapat menanfaatkan waktu sebaik mungkin karena jadwal yang padat seperti pembinaan dan pelatihan-pelatihan," katanya.

Adapun tema Dimas Diaejeng Cilik 2019 yaitu "Merajut Asa, Raih Cita-cita" sebagai wadah bagi anak untuk berkegiatan, mengekspresikan diri, melestarikan budaya, serta mengenalkan profesi pekerjaan yang nantinya akan memberikan wawasan dan ilmu terhadap anak.

Dimas Diajeng Cilik Sleman merupakan ajang pemilihan duta daerah cilik sekaligus duta pariwisata cilik Kabbupaten Sleman,yang juga merupakan bagian dari Ikatan Dimas Diajeng Sleman (IDDS) berperan sebagai role model dari Kabupaten Sleman untuk memberikan kontribusi di bidang pariwisata, budaya, sosial, dna lingkungan secara aktif khususnya di Sleman dan DIY pada umumnya.

Adapun peserta Dimas Diajeng Cilik adalah siswa siswi kelas 3 hingga 5 Sekolah Dasar yang berdomisili dan bersekolah di Daerah Isitimewa Yogyakarta (DIY).***1***


Pewarta : Victorianus Sat Pranyoto

 

Pewarta : Victorianus Sat Pranyoto
Editor : Herry Soebanto
Copyright © ANTARA 2025