Yogyakarta (ANTARA) - Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta menyerahkan bantuan sebanyak 105 tabung oksigen kepada rumah sakit dan masyarakat dalam program "UAD Peduli Oksigen untuk Kemanusiaan".

"Bantuan sebanyak 105 tabung oksigen ini diharapkan bisa membantu mengatasi kelangkaan oksigen," kata Rektor UAD Dr Muchlas MT pada penyerahan bantuan tabung oksigen secara simbolis di Hall Kampus 4 UAD Yogyakarta, Selasa.

Bantuan sebanyak 105 tabung oksigen itu secara simbolis diserahkan Muchlas kepada perwakilan Rumah Sakit (RS) PKU Muhammadiyah Bantul, RS PKU Muhammadiyah Sleman, RS UAD, dan Ambulance-Mu DIY.

Menurut dia, bantuan oksigen itu selanjutnya akan didistribusikan ke RS UAD, RS PKU Muhammadiyah Bantul, RS PKU Muhammadiyah Kotagede, RS PKU Muhammadiyah Nanggulan Kulon Progo, RS PKU Muhammadiyah Sleman, dan masyarakat melalui Muhammadiyah COVID-19 Command Center (MCCC).

"Bantuan oksigen ini sebagai bentuk kepedulian nyata UAD kepada kemanusiaan untuk mengurai dan membantu mengatasi kelangkaan oksigen dalam penanganan COVID-19," kata Muchlas.

Bantuan oksigen itu atas kerja sama UAD dengan MCCC, Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, dan Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Daerah Istimewa Yogyakarta (PWM DIY).

Selain bantuan oksigen, selama pandemi COVID-19 UAD telah melakukan banyak hal, di antaranya membentuk Satgas COVID-19, menyusun buku COVID-19, menciptakan "pistol" COVID-19, vaksinasi, pendirian selter di Kampus UAD dengan 98 kamar, dan bangsal virtual untuk warga isolasi mandiri.
 

Pewarta : -
Editor : Bambang Sutopo Hadi
Copyright © ANTARA 2025