Jakarta (ANTARA) - PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) bekerja sama dengan The Chinese University of Hong Kong (CUHK) melalui the Cooperative Education Programme (Co-op@CUHK) membuka kesempatan magang profesional bagi mahasiswa CUHK di lingkungan kerja perusahaan itu.

Adapun program magang tersebut dilaksanakan dalam jangka waktu 6 hingga 8 bulan.

Direktur Utama ASDP Ira Puspadewi dalam keterangan di Jakarta, Rabu, mengapresiasi program yang dinilai dapat membantu setiap mahasiswa untuk mendapat professional skills, yakni perspektif internasional, mengasah kreativitas dan analytical skills.

"Program ini memberikan kesempatan 6 hingga 8 bulan bagi mahasiswa mengasah kemampuan bersama ASDP. Tidak hanya dapat merasakan dan terlibat langsung dalam proses operasional pelabuhan dan kapal, mahasiswa akan dapat lebih memahami lini bisnis ASDP di bidang tujuan wisata waterfront," ungkapnya.

Ia mengharapkan dengan terbukanya kesempatan secara luas dan tidak terbatas hanya di negara sendiri, dapat meningkatkan soft skills dan hard skills yang dibutuhkan mahasiswa untuk memasuki dunia kerja.


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Mahasiswa Chinese University of Hong Kong berkesempatan magang di ASDP

Pewarta : Benardy Ferdiansyah
Editor : Herry Soebanto
Copyright © ANTARA 2024