Jakarta (ANTARA) - Solois sekaligus pemimpin grup EXO, yakni Suho sukses mengejutkan penggemar lewat permainan bass-nya untuk membuka konser di Jakarta bertajuk "SUHO CONCERT SU:HOME IN JAKARTA" pada 10 Agustus 2024 di Tennis Indoor Senayan, Jakarta.
Sebelum permainan bass-nya dimulai, Suho dan band pengiringnya ditutup oleh sebuah tirai putih. Saat tirai dibuka, Suho terlihat bersiap-siap dengan bass-nya untuk menampilkan lagu pembuka bertajuk "Mayday".
"Isanghae sumi makyeo, nasseon neukkime hwimallyeo (Aneh, aku tidak bisa bernapas, aku terjebak dalam perasaan asing)," suara merdu Suho mulai terdengar di sekitar area konser berlangsung.
Tidak hanya bernyanyi, Suho juga memainkan gitar bass-nya dengan iringan live band untuk menampilkan lagu "Mayday". EXO-L atau basis penggemar Suho dan EXO pun bersorak gembira saat melihat sang idola tampil apik di konsernya kali ini.
"Wuaahh! Suho! Kim Jun-myeon!" EXO-L berseru kencang menyebut nama Suho dan nama aslinya sambil mengacungkan tongkat cahaya (light stick) grup EXO ke atas.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Suho EXO mainkan bass untuk buka konser di Jakarta
Sebelum permainan bass-nya dimulai, Suho dan band pengiringnya ditutup oleh sebuah tirai putih. Saat tirai dibuka, Suho terlihat bersiap-siap dengan bass-nya untuk menampilkan lagu pembuka bertajuk "Mayday".
"Isanghae sumi makyeo, nasseon neukkime hwimallyeo (Aneh, aku tidak bisa bernapas, aku terjebak dalam perasaan asing)," suara merdu Suho mulai terdengar di sekitar area konser berlangsung.
Tidak hanya bernyanyi, Suho juga memainkan gitar bass-nya dengan iringan live band untuk menampilkan lagu "Mayday". EXO-L atau basis penggemar Suho dan EXO pun bersorak gembira saat melihat sang idola tampil apik di konsernya kali ini.
"Wuaahh! Suho! Kim Jun-myeon!" EXO-L berseru kencang menyebut nama Suho dan nama aslinya sambil mengacungkan tongkat cahaya (light stick) grup EXO ke atas.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Suho EXO mainkan bass untuk buka konser di Jakarta