Gunungkidul (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), bersama Kodam IV/Diponegoro menyerahkan bantuan untuk Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) dan bakti sosial kepada veteran Sarno di Ponjong.
"Selamat datang di Kabupaten Gunungkidul untuk Pangdam IV/Diponegoro. Alhamdulillah kolaborasi dan sinergi yang telah kita bangun selama ini, terutama dengan Forkopimda Gunungkidul mampu membangun komunikasi publik yang baik dan positif untuk masyarakat Kabupaten Gunungkidul," kata Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Gunungkidul Heri Susanto di Gunungkidul, Senin.
Ia juga mengatakan berkat kedekatan TNI - Polri dengan masyarakat dapat menciptakan keamanan kondusifitas, utamanya Babinsa dan Bhabinkantibmas yang terjun langsung membantu masyarakat.
"Dan berkat program ini masyarakat Gunungkidul menjadi sangat terbantu dan tentunya program-program sinergi yang lainnya antara pemerintah dengan TNI Polri dapat terus dijaga," kata Heri Susanto.
Pangdam IV/Diponegoro Mayor Jenderal (Mayjen) TNI Deddy Suryadi yang hadir dan menyerahkan secara langsung kunci rumah kepada Veteran Sarno menjelaskan sudah dua bulan sebelumnya Ia telah menemui Veteran Sarno yang sebelumnya sempat viral di media karena tinggal di bekas kandang ayam.
"Pertama sudah kita urus untuk pensiunannya dan yang kedua sudah kita benahi rumahnya, ini juga berkat kerja sama gotong royong Babinsa Bhabinkantibmas bersama masyarakat," katanya.
Ia menyampaikan administrasi pensiunan Mbah Sarno sudah selesai dan bulan depan dapat diambil. "Untuk administrasi pensiunan sudah kita proses dan sudah selesai, bulan depan Mbah Sarno sudah dapat mengambilnya, dan harapannya bisa cukup untuk kebutuhan sehari-hari," ucapnya.
Ia berterima kasih atas kolaborasi dan sinergi Pemkab Gunungkidul, Bulog, serta dari Taspen yang telah mendukung program dari Kodam IV/Diponegoro. "Semoga ini bermanfaat bagi veteran yang ada di Gunungkidul," katanya.
Ditemui sebelum acara, Mbah Sarno seorang veteran yang menerima bantuan untuk RTLH mengaku sangat senang. "Terima kasih Pangdam IV/Diponegoro atas bantuannya sudah saya terima semua, kemarin diberi sembako, dibuatkan rumah dan juga diberi Taspen," kata Mbah Sarno.
"Selamat datang di Kabupaten Gunungkidul untuk Pangdam IV/Diponegoro. Alhamdulillah kolaborasi dan sinergi yang telah kita bangun selama ini, terutama dengan Forkopimda Gunungkidul mampu membangun komunikasi publik yang baik dan positif untuk masyarakat Kabupaten Gunungkidul," kata Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Gunungkidul Heri Susanto di Gunungkidul, Senin.
Ia juga mengatakan berkat kedekatan TNI - Polri dengan masyarakat dapat menciptakan keamanan kondusifitas, utamanya Babinsa dan Bhabinkantibmas yang terjun langsung membantu masyarakat.
"Dan berkat program ini masyarakat Gunungkidul menjadi sangat terbantu dan tentunya program-program sinergi yang lainnya antara pemerintah dengan TNI Polri dapat terus dijaga," kata Heri Susanto.
Pangdam IV/Diponegoro Mayor Jenderal (Mayjen) TNI Deddy Suryadi yang hadir dan menyerahkan secara langsung kunci rumah kepada Veteran Sarno menjelaskan sudah dua bulan sebelumnya Ia telah menemui Veteran Sarno yang sebelumnya sempat viral di media karena tinggal di bekas kandang ayam.
"Pertama sudah kita urus untuk pensiunannya dan yang kedua sudah kita benahi rumahnya, ini juga berkat kerja sama gotong royong Babinsa Bhabinkantibmas bersama masyarakat," katanya.
Ia menyampaikan administrasi pensiunan Mbah Sarno sudah selesai dan bulan depan dapat diambil. "Untuk administrasi pensiunan sudah kita proses dan sudah selesai, bulan depan Mbah Sarno sudah dapat mengambilnya, dan harapannya bisa cukup untuk kebutuhan sehari-hari," ucapnya.
Ia berterima kasih atas kolaborasi dan sinergi Pemkab Gunungkidul, Bulog, serta dari Taspen yang telah mendukung program dari Kodam IV/Diponegoro. "Semoga ini bermanfaat bagi veteran yang ada di Gunungkidul," katanya.
Ditemui sebelum acara, Mbah Sarno seorang veteran yang menerima bantuan untuk RTLH mengaku sangat senang. "Terima kasih Pangdam IV/Diponegoro atas bantuannya sudah saya terima semua, kemarin diberi sembako, dibuatkan rumah dan juga diberi Taspen," kata Mbah Sarno.