BreadTalk Indonesia gelar Cakes Festival

id cake,breadtalk

BreadTalk Indonesia gelar Cakes Festival

Marketing Communication SPV BreadTalk Indonesia, Bella Fathia Ulfa (foto istimewa)

Yogyakarta (ANTARA) - BreadTalk Indonesia menggelar Cakes Festival pada 5-11 Agustus 2019 dalam rangka merayakan hari jadinya yang ke-16.

"Event itu ditujukan untuk para pecinta cake dan pelanggan setia kami," kata Marketing Communication SPV BreadTalk Indonesia, Bella Fathia Ulfa di Yogyakarta, Rabu.

Menurut dia, pihaknya memberikan banyak promo spesial untuk cake yang disajikan seperti tiramisu, black forest, choco rain, serta sliced cakes dengan harga mulai Rp16.000 dan whole cakes dengan harga mulai Rp125.000.

Selain itu, most wanted roll cakes seperti pandan long, choco mocha, oreo, chocolate, dan cheezee long dengan harga mulai Rp54.000.

"Promo ini berlaku di seluruh outlet kami, tetapi tidak berlaku untuk pemesanan dalam jumlah besar dan pemesanan melalui call center delivery," katanya.

Ia mengatakan, selain memberikan promo spesial, dalam rangka memeriahkan Cakes Festival, pihaknya juga menghadirkan pameran yang menampilkan lebih dari 20 jenis varian cake dengan dekorasi spesial.

"Dekorasi spesial itu berkonsep magical secret garden yang unik dan instagrammable sehingga memungkinkan pengunjung untuk mengambil foto terbaik," katanya.

Pada momen spesial itu, pihaknya menghadirkan dua jenis cake terbaru untuk melengkapi deretan varian cakes spesial yang telah ada sebelumnya, yakni chantily blossom dan dark nougat.

"Chantily blossom dijual dengan harga Rp160.000 dan dark nougat Rp250.000. Kedua varian itu hanya akan hadir di empat kota Indonesia, yakni Jakarta, Bandung, Surabaya, dan Yogyakarta," kata Bella.

 
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024