Jakarta (ANTARA) - Aktor, pembawa acara, sekaligus penyanyi Andre Taulany kembali bermain film setelah 21 tahun absen, melalui proyek film "Pasutri Gaje".

“(Sudah) 21 tahun saya tidak bermain film lagi," kata Andre Taulany di Jakarta, Minggu.

Andre Taulany mengaku terakhir kali berakting pada film melalui "Kiamat Sudah Dekat". Pada film itu, dia menjadi pemeran utama.

Alasan utama Andre Taulany mau kembali ke dunia film adalah karena merasa tertantang. Apalagi sutradara Fajar Bustomi, yang mengarahkan film "Pasutri Gaje", menurut dia adalah sosok sutradara yang mengayomi dan dapat memandunya untuk berakting kembali.



 

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Andre Taulany main film lagi setelah 21 tahun absen

Pewarta : Vinny Shoffa Salma
Editor : Herry Soebanto
Copyright © ANTARA 2025