Pengadaan seragam batik PNS libatkan pembatik Bantul

id batik

Pengadaan seragam batik PNS libatkan pembatik Bantul

Ilustrasi, membatik (Foto ANTARA/Noveradika)

Bantul (Antara Jogja) - Dinas Perindustrian, Perdagangan, dan Koperasi Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, akan melibatkan perajin batik setempat dalam pengadaan seragam batik bagi pegawai negeri sipil di lingkungan pemerintah ini.

"Kami sudah melakukan sosialisasi ke pembatik-pembatik, bahwa nanti akan ada batik (untuk seragam) PNS seperti ini, sehingga siap jika ada pesanan," kata Kasi Sarana Usaha Industri Dinas Perindustrian Perdangan dan Koperasi (Disperindagkop) Bantul Suryono, Sabtu.

Menurut dia, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bantul telah meluncurkan corak batik untuk seragam PNS, yakni motif "ceplok kembang kates" rancangan pemkab bersama sejumlah seniman dari Institut Seni Indonesia (ISI) Yogyakarta.

Bahkan, kata dia, untuk Peraturan Bupati (Perbup) tentang Instruksi Penggunaan Batik untuk Seragam PNS itu juga telah diundangkan bersamaan dengan upacara peringatan Hari Jadi Kabupaten Bantul 2014 beberapa waktu lalu.

"Sudah ada edaran bupati untuk memakai (seragam) batik ini, terutama untuk kunjungan ke luar Bantul ataupun menerima tamu pejabat dari luar, makanya pembatik siap-siap saja jika ada pesanan dari pemerintah," katanya.

Ia mengatakan, untuk dapat menghasilan batik motif "ceplok kembang kates"` dengan dua warna dasar yakni merah dan hijau ini, harus dilakukan secara tradisional, yakni batik tulis yang dikombinasi dengan batik cap.

"Dalam sosialisasi itu masih ada perajin yang mengakui kesulitan, karena memang motif yang cukup rumit, tetapi berbeda ketika pembatik sudah pengalaman. Karena ini memang seni, harus dikombinasikan cap dengan tulis," katanya.

Menurut dia, motif ceplok kembang kates karena pepaya (kates) memiliki banyak manfaat mulai dari daun hingga akarnya sehingga diharapkan batik ini bisa memberikan semangat dan kesegaran bagi PNS dan bermanfaat untuk masyarakat.

Dengan adanya keterlibatan pembatik Bantul untuk seragam PNS ini, dia berharap dapat memberdayakan industri batik di daerah ini, apalagi jumlah PNS di Bantul yang wajib memakai batik ini sekitar 13.000 orang.

(KR-HRI)