Dubes India jajaki kerja sama dengan DIY

id Kerjasaama Indonesia india, duta besar,sultan

Dubes India jajaki kerja sama dengan DIY

Bendera India (Foto gambar24.blogspot.com)

Yogyakarta, (Antaranews Jogja) - Duta Besar India untuk Indonesia Pradeep Kumar Rawat menemui Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X di Kantor Kepatihan, Jumat, untuk menjajaki kerja sama di berbagai bidang.

"Indonesia memiliki banyak anak muda yang punya beragam potensi dan aspirasi seperti halnya India. Sehingga banyak potensi di Indonesia yang masih bisa dikembangkan," kata Pradeep Kumar.

Menurut dia, kemungkinan kerja sama yang akan dibangun bersama DIY tidak hanya mencakup bidang budaya dan pariwisata, tapi juga pendidikan, pembangunan kapasitas, serta ekonomi.

Pradeep menilai banyak hal menarik yang dimiliki Yogyakarta, terutama kekayaan budayanya. Menurut dia, tidak banyak kota di dunia seperti Yogyakarta karena memiliki dua situs warisan budaya sekaligus.

Duta Besar India itu juga menilai Indonesia dan India memiliki banyak kesamaan dan kemiripan khususnya dalam aspek budaya.

"Saya sangat terkesan dengan Yogyakarta sehingga semua orang India harus mengunjungi Yogyakarta," kata dia.

Pradeep mengaku beruntung dapat bertemu serta mendapatkan sambutan baik dari Sultan untuk menjalin kerja sama dan hubungan yang lebih dekat antara DIY dan India, serta Indonesia dengan India.

Sementara itu, Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X mengatakan kerja sama yang kemungkinan bisa terjalin antara India dengan DIY, khususnya dalam bidang pendidikan.

"Untuk lembaga pendidikannya, kan, mereka bagus. Jadi tadi berjanji akan menyampaikan data-datanya. Nantinya kerja sama bisa berupa kursus, baik untuk pelajar maupun pegawai negeri. Saya, kan, butuh juga pelatihan bagi PNS kita," kata Sultan.