"Barcelona telah memperpanjang kontrak sang Pau Cubarsi, yang mengikatnya di klub hingga 30 Juni 2027. Klausul pelepasannya sekarang mencapai 500 juta euro," kata Barcelona dalam pengumumannya di situs resmi pada Kamis.
Penandatanganan kontrak baru tersebut juga disaksikan oleh Presiden Barcelona Joan Laporta, Wakil Presiden dan Direktur Sepak Bola Deco pada Kamis pagi (waktu setempat).
Bek berusia 17 tahun itu tampil luar biasa sejak Xavi Hernandez memberikannya debut bersama tim utama Barcelona pada 18 Januari di laga Copa Del Rey melawan Unionistas.