Liga 1: Bali United kontrak eks PSM Makassar Kenzo Nambu

id Bali United,Liga 1 Indonesia, Kenzo Nambu, Pemain asing

Liga 1: Bali United kontrak eks PSM Makassar Kenzo Nambu

Tangkapan layar - Bali United menggaet eks pemain PSM Makassar Kenzo Nambu sebagai pemain baru musim 2024/2025 di Denpasar, Bali, Selasa (2/7/2024) ANTARA/Instagram/@baliunitedfc/Dewa Wiguna

Denpasar (ANTARA) - Bali United menggaet mantan pemain PSM Makassar Kenzo Nambu untuk memperkuat tim menjelang musim kompetisi Liga 1 Indonesia 2024/2025 yang dijadwalkan mulai berlangsung pada Agustus 2024.

“Kenzo adalah salah satu pemain asing yang sudah memahami kultur sepak bola Indonesia,” kata Chief Executive Officer (CEO) Bali United Yabes Tanuri dalam keterangan pers di Denpasar, Selasa.

Pemain asal Jepang itu rencananya akan mengawal lini tengah skuad Serdadu Tridatu.

Mencermati sepak terjang gelandang tengah itu di sepak bola tanah air, tim pelatih Bali United tidak meragukan kualitas Kenzo.

Ia menjadi pemain baru kelima sekaligus pemain asing ketiga yang diumumkan manajemen klub untuk musim 2024/2025.

Selama di PSM Makassar, Kenzo ikut berperan meraih trofi Liga 1 musim 2022/2023 untuk klub dengan julukan Juku Eja itu.

Kenzo sendiri sudah tampil bersama PSM selama dua musim terakhir dengan catatan tampil sebanyak 74 pertandingan.

Dari catatan penampilan itu, Kenzo sudah menorehkan 23 gol dan lima assist dari semua kompetisi yang dijalankan oleh skuad asal Sulawesi Selatan itu.

Pemain yang sudah malang melintang di kompetisi Jepang dan Thailand itu akan menjadi kekuatan baru di sektor lini tengah dan juga lini serang Serdadu Tridatu.

Dengan demikian, saat ini sudah ada enam pemain asing yang dimiliki klub juara Liga 1 Indonesia 2019 dan 2021/2022 itu sehingga tinggal mencari dua pemain asing tambahan.

 

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Bali United gaet mantan pemain PSM Makassar Kenzo Nambu 
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024