Jakarta (ANTARA) - Pemerhati anak Seto Mulyadi mengajak anak-anak Indonesia untuk berani memiliki cita-cita yang akan mengarahkan jalan hidup mereka di masa depan.

"Semuanya perlu punya cita-cita, apapun juga cita-cita ini menunjukkan bahwa kita mengarah ke arah cita-cita kita," kata pria yang karib disapa Kak Seto saat ditemui di SD Dinamika Indonesia, Bantar Gebang, Kota Bekasi, Jawa Barat, Kamis.

Kak Seto mengatakan semua anak cerdas dalam bidangnya masing-masing.

Menurutnya, anak cerdas tidak selalu pada bidang akademis saja, namun anak yang berbakat di bidang seni juga adalah anak yang cerdas.

"Cerdas itu bukan hanya cerdas di bidang matematika, bukan hanya cerdas di biologi, fisika, pintar nyanyi juga cerdas," kata Ketua Lembaga Perlindungan Anak Indonesia (LPAI) ini.




Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Kak Seto ajak anak-anak berani miliki cita-cita

Pewarta : Anita Permata Dewi
Editor : Herry Soebanto
Copyright © ANTARA 2024