Jakarta (ANTARA) - Unggulan No.2 Aryna Sabalenka mencapai perempatfinal Roland Garros untuk tahun kedua berturut-turut dengan kemenangan 6-2, 6-3 atas unggulan No.22 Emma Navarro di Lapangan Philippe Chatrier, Senin.

Sabalenka, semifinalis dalam penampilan terbaiknya di Paris tahun lalu, hanya membutuhkan 69 menit untuk menyingkirkan petenis Amerika Navarro yang sedang naik daun dan mencapai perempat final Grand Slam kesembilan dalam kariernya.

Selanjutnya, Sabalenka akan bertemu pemenang pertandingan antara petenis berusia 17 tahun Mirra Andreeva dsn satu-satunya harapan Prancis yang tersisa, Varvara Gracheva.



Menjelang French Open, Sabalenka telah mencapai semifinal atau lebih baik dalam enam penampilan terakhirnya di Grand Slam, termasuk gelar di dua Australian Open terakhir.

"Sejujurnya, itu kedengarannya gila bagi saya, dan saya sangat senang bisa membawa konsistensi ini di Grand Slam," kata Sabalenka tentang lonjakan prestasinya di Grand Slam, seperti disiarkan WTA, Senin.

"Ini sangat memotivasi saya untuk terus mendorong diri sendiri dan melihat di mana batasnya."

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Sabalenka dengan mudah lewati Navarro ke perempat final French Open

Pewarta : Arindra Meodia
Editor : Herry Soebanto
Copyright © ANTARA 2024