Bantul (ANTARA Jogja) - Selama libur Idul Fitri 1433 Hijriah persewaan motor ATV atau kendaraan segala medan di objek wisata Pantai Parangtritis, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, laris diserbu wisatawan pantai.
"Alhamdulillah selama libur Lebaran ini banyak wisatawan pantai yang menyewa, kalau dibanding hari biasa jelas jauh sekali," kata pemilik dan pengelola jasa persewaan ATV di Pantai Parangtritis Bantul, Rohmawan Supri, Jumat.
Menurut dia, selama libur Lebaran sejak hari pertama atau Minggu (19/8) sudah banyak wisatawan yang menyewa kendaraan ini untuk sekedar berputar-putar di sekitar pantai, maupun bergaya sambil mengabadikan gambar.
Ia menyebutkan, dari sebanyak 170 unit ATV yang disewakan di beberapa titik pantai rata-rata per hari dapat berputar-putar selama lima sampai delapan kali disewa wisatawan.
"Kalau hari biasa paling banyak satu sampai dua kali putaran, itu pun tidak semua kendaraan terpakai. Kalau selama Lebaran ini kan tidak sedikit yang antre giliran, " katanya.
Ia mengatakan, sudah menjadi berkah bagi usahanya saat liburan seperti libur Lebaran jasa persewaannya diserbu wisatawan yang umumnya berasal dari luar daerah dan tentunya tidak segan-segan mengeluarkan belanja dalam jumlah besar.
"Tarif sewa motor ATV kecil (satu orang) sebesar Rp50.000, sedangkan motor besar (dua orang) tarif sewanya Rp100.000 sekali putaran. Kita beri waktu sekitar 30 menit sekali sewa," katanya.
Menurut dia, untuk sekali putaran selama 30 menit tersebut setidaknya membutuhkan bahan bakar (bensin) sekitar dua liter."Motor ini memang kita seting boros agar bisa dipacu cepat biar lebih menantang," katanya.
Ia mengatakan, usaha persewaan motor ATV ini sudah mendapat ijin dari masyarakat setempat, kelompok sadar wisata (pokdarwis) dan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Bantul.
"Pos sewa ATV memang ditempatkan dibeberapa titik di kawasan pantai, namun ijinnya jadi satu. Selain melibatkan warga setempat kita juga ada ijin dari dinas," katanya.
(KR-HRI)