Nomor urut 14 parpol peserta Pemilu 2019

id parpol

Nomor urut 14 parpol peserta Pemilu 2019

Ketua KPU Arief Budiman (keenam kanan) dan Ketua Bawaslu Abhan (kelima kiri) berfoto bersama sejumlah pengurus partai politik seusai mengumumkan hasil verifikasi dan penetapan partai politik peserta pemilu 2019 di Jakarta, Sabtu (17/2/2018).(ANTARA /

Jakarta (ANTARA News) - Para pemimpin parpol peserta Pemilu 2019, Minggu malam ini satu per satu mengambil dan menerima nomor urut partai peserta Pemilu 2019 di Gedung KPU RI, Jakarta.

Pemilu 2019 akan diikuti oleh 14 partai politik, dan malam ini mereka mengambil nomor urut partainya masing-masing. 

Nomor 1 ternyata menjadi milik PKB, sedangkan paling buncit nomor 14 jatuh ke tangan Partai Demokrat.

Pemenang Pemilu 2014, PDIP, mendapat nomor 3, satu angka di bawah Gerindra yang mendapat nomor 2.  Lain halnya dengan Golkar, yang mendapatkan nomor urut 4.

Berikut hasil pengundian nomor urut 14 partai peserta Pemilu 2019, yang diurutkan berdasarkan nomor urut yang diperolehnya:

 1. Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)
 2. Partai Gerindra
 3. PDI Perjuangan
 4. Partai Golkar
 5. Partai Nasdem
 6. Partai Garuda
 7. Partai Berkarya
 8. Partai Keadilan Sejahtera (PKS)
 9. Partai Persatuan Indonesia (Perindo)
10. Partai Persatuan Pembangunan (PPP)
11 Partai Solidaritas Indonesia
12. Partai Amanat Nasional (PAN)
13. Partai Hanura
14. Partai Demokrat