"Algojo" funbike berhadiah dua ekor sapi

id Bersepeda

"Algojo" funbike berhadiah dua ekor sapi

Bersepeda bagian dari gaya hidup sehat (foto Antara)


Sleman  (Antaranews Jogja) - Komunitas pesepeda "Antar Lintas Gowes Jogja" (Algojo) dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda akan menyelenggarakan kegiatan "Sleman Pemuda Funbike" berhadiah dua ekor sapi pada 28 Oktober 2018 di Lapangan Pemda Sleman.
     
"Selain funbike kegiatan ini juga dimeriahkan dengan senam bersama yang diperkirakan akan dihadiri lebih dari 7.000 peserta," kata perwakilan panitia Reno Candra Sangaji di Sleman, Minggu.
     
Menurut dia, acara yang dimaksudkan untuk menumbuhkan semangat kaum muda dalan membangun bangsa tersebut juga akan dimeriahkan dengan paduan suara pemuda Sleman.
     
"Selain dua ekor sapi sebagai doorprize hadiah utama, panitia juga menyediakan doorprize menarik berupa lima unit sepeda motor, 20 sepeda serta perlengkaan elektronik," katanya.
     
Reno menambahkan untuk kegiatan funbike sendiri dibagi menjadi dua kategori, yaitu untuk pemula sejauh 15 Kilometer, dan professional sejauh 30 Kilometer.
     
"Sedangkan untuk jalurnya sendiri akan melewati jalan pedesaan di bagian barat Sleman. Untuk biaya registrasi pun berbeda, untuk registrasi senam dan funbike kelas pemula senilai Rp35.000 dan untuk funbike kelas professional senilai Rp50.000," katanya.
     
Ia mengatakan, kegiatan ini juga dimaksudkan untuk mengenalkan potensi keindahan alam pedesaan di wilayah Sleman bagian barat.
     
"Para peserta nantinya akan dapat menikmati suasana pedesaan dengan pemandangan alam yang indah di kawasan Sleman barat seperti persawahan, perbukitan dan keramahan warganya," katanya.
 
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024