Leicester seri kontra Everton

id Leicester City,Everton,Liga Inggris,Dominic Calvert Lewin,Caglar Soyuncu,Jamie Vardy,Alex Iwobi,Fulham,Brighton

Leicester seri kontra Everton

Ilustrasi bola. (ANTARA/Mohammad Ayudha/dok)

Jakarta (ANTARA) - Leicester City keluar dari zona degradasi setelah menahan imbang Everton dengan skor 2-2 pada pekan ke-34 Liga Inggris di Stadion King Power, Leicester, Senin waktu setempat (Selasa dini hari WIB).

Pada pertandingan ini Leicester City mencetak gol melalui Caglar Soyuncu dan Jamie Vardy, sedangkan Everton berkat Dominic Calvert-Lewin serta Alex Iwobi, demikian catatan Liga Inggris.

Hasil imbang ini untuk mengangkat Leicester City dari zona degradasi klasemen sementara Liga Inggris di peringkat 16 dengan torehan 30 poin dari 34 pertandingan.

Di sisi lain, Everton masih berada di zona degradasi, tepatnya posisi ke-19 dengan 29 poin dari 34 pertandingan, hanya terpaut satu poin dari zona aman.

Leicester City lebih unggul dalam penguasaan bola dengan mencatatkan 56 persen, namun Everton lebih sering melepaskan memberikan ancaman dengan melepaskan 23 tendangan yang delapan di antaranya tepat sasaran.

Everton mendapatkan peluang emas untuk unggul terlebih dahulu setelah mendapatkan hadiah tendangan penalti setelah Dominic Calvert-Lewin dilanggar oleh Timothy Castagne di kotak terlarang.

Calvert-Lewin yang maju sebagai algojo sukses melaksanakan tugasnya setelah tendangannya tak mampu dijangkau oleh Daniel Iversen sehingga skor berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan Everton pada menit ke-15.



Berselang tujuh menit, Leicester City berhasil menyamakan kedudukan ketika umpan sundulan Wout Faes di kotak penalti Everton dapat disambut oleh tendangan Caglar Soyuncu yang membobol gawang Jordan Pickford sehingga skor berubah menjadi 1-1.

Leicester City mampu berbalik unggul 2-1 pada menit ke-33 setelah umpan terobosan James Maddison dapat diterima dengan baik oleh Jamie Vardy yang melewati lini pertahanan Everton dan membobol jala gawang Pickford.

Tim tuan rumah mendapatkan peluang emas untuk menambah keunggulan setelah mendapatkan hadiah tendangan penalti usai tendangan Harvey Barnes terkena tangan dari Michael Keane.

Maddison yang dipercaya sebagai eksekutor gagal melaksanakan tugasnya dengan baik setelah tendangannya dapat dihalau oleh Pickford.







Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Leicester keluar dari zona degradasi setelah tahan imbang Everton 2-2