Jakarta (ANTARA) - TipTip, East Ventures, dan Addie MS (komposer dan konduktor Twilite Orchestra) akan menggelar pertunjukan simfoni bertajuk Video Game Concert yang terinspirasi oleh lagu-lagu dari sejumlah video gim populer pada 25 Mei 2024 di Ciputra Artpreneur, Jakarta Selatan.
“Saya bersyukur dan berterima kasih kepada TipTip dan East Ventures yang memberikan dukungannya kepada Twilite Orchestra, sehingga kami bisa kembali menghadirkan konser video game ini setelah pertama kalinya kami pagelarkan di tahun 2006 lalu,” kata Addie MS, dikutip dari keterangan persnya, Jumat (22/3).
Pertunjukan Video Game Concert akan menyuguhkan sejumlah komposisi musik berlatar video gim yang memiliki kesan khusus bagi para pemain gim.
Kolaborasi ini merupakan bagian dari komitmen TipTip dalam mendukung pertumbuhan ekonomi kreatif dengan menyatukan berbagai kalangan, memberdayakan pelaku industri kreatif, dan komunitas melalui teknologi dan inovasi.
“Kami menargetkan audiens yang beragam, dari penggemar video games yang loyal hingga penikmat musik secara general,” kata Chief Executive Officer (CEO) TipTip Albert Lucius.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Pertunjukan simfoni Video Game Concert akan digelar pada Mei 2024
Berita Lainnya
Lantian Juan Juara Umum Trial Game Dirt 2024 Seri Ketiga
Minggu, 25 Agustus 2024 11:34 Wib
Kejar-kejaran poin demi gelar juara umum Trial Game Dirt 2024
Sabtu, 24 Agustus 2024 14:02 Wib
Para kroses elite berambisi buru poin pada Seri Ketiga Trial Game Dirt di Yogyakarta
Jumat, 23 Agustus 2024 23:06 Wib
Persebaya kandaskan Persik Kediri di laga "Team Launching Game"
Minggu, 4 Agustus 2024 20:40 Wib
Tonton "Squid Game", serial kisahkan balas dendam
Sabtu, 3 Agustus 2024 7:04 Wib
KPAI-lintas kementerian memperkuat internet sehat untuk anak Indonesia
Senin, 22 Juli 2024 17:48 Wib
Startup menjadi "game changer" realisasikan Indonesia Emas 2045
Jumat, 19 Juli 2024 0:21 Wib
PUBG Mobile luncurkan versi 3.2 bertema "Mecha Fusion"
Selasa, 25 Juni 2024 6:27 Wib