Mendagri sebut beri PLBN 4 catatan penting

id Robert Simbolon,Tito Karnavian,PLBN,HUT Ke-79 RI

Mendagri sebut beri PLBN 4 catatan penting

Deputi Bidang Pengelolaan Batas Wilayah Negara BNPP RI Robert Simbolon. (ANTARA/HO-Humas BNPP RI)

Jakarta (ANTARA) - Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian memberikan empat catatan penting untuk 15 Pos Lintas Batas Negara (PLBN) yang tersebar di seluruh Indonesia dalam rangka HUT Ke-79 RI.

Hal itu dibacakan oleh Sekretaris Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) Robert Simbolon sekaligus yang menjadi Inspektur Upacara PLBN Motamasin mewakili Mendagri.

"Melalui momentum peringatan Hari Kemerdekaan Ke-79 ini, perkenankan saya menyampaikan beberapa catatan untuk menjadi perhatian bersama," kata Robert dalam keterangannya di Jakarta, Sabtu.

Pertama, terkait aspek ekonomi kawasan, perlu memperkuat rantai pasok logistik dalam negeri sampai kawasan perbatasan dan terus mengupayakan peningkatan nilai tambah hasil produk termasuk kerajinan masyarakat perbatasan dan membantu pemasarannya ke negara tetangga.

Selanjutnya, kedua, terkait pengelolaan PLBN, perlu meningkatkan tata kelola pengawasan dan pelayanan di semua PLBN, serta perlu melakukan risk assessment, baik dalam aspek pengamanan maupun aspek pelayanan.

"Ketiga, terkait pelayanan lintas batas negara, yaitu keimigrasian, kepabeanan dan kekarantinaan, kita perlu meningkatkan kapasitas lembaga dan personel pelayanan terdepan kita sebagai simpul penjaga kedaulatan negara kita di halaman depan," ujarnya.

Terakhir, keempat, Tito meminta kepada seluruh lapisan masyarakat perbatasan untuk menjaga persatuan dan kesatuan. Semua warga negara Indonesia di perbatasan harus mampu tampil sebagai simbol nasionalitas di kawasan perbatasan.

Selain itu, pengelolaan perbatasan negara merupakan urusan pemerintahan yang bersifat multifungsional dan kompleks.

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Mendagri beri PLBN 4 catatan penting di HUT Ke-79 RI
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024