PP Muhammadiyah serukan gerakan penyelamatan iklim
Jumat, 17 November 2023 19:27
ANTARA - Pimpinan Pusat Muhammadiyah bekerja sama dengan Kementerian Luar Negeri menggelar Global Forum For Climate Movement: Promoting Green Culture, Innovation And Cooperation, pada Jumat (17/11). Forum yang membahas gerakan penyelamatan iklim ini, juga menyampaikan seruan kepada pemimpin Indonesia mendatang untuk berkomitmen membangun tanpa merusak.(Imam Prasetyo Nugroho/Sandy Arizona/Gracia Simanjuntak)