Mendikdasmen ingatkan pentingnya kesalehan sosial di era digital

id Mendikdasmen di Probolinggo,kesalehan sosial,milad Muhammadiyah Probolinggo

Mendikdasmen ingatkan pentingnya kesalehan sosial di era digital

Mendikdasmen menandatangani plakat saat meresmikan sejumlah gedung pendidikan dan rumah ibadah milik Muhammadiyah di Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, Sabtu (17/1/2026). ANTARA/HO-Diskominfo Kabupaten Probolinggo

Probolinggo, Jawa Timur (ANTARA) - Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu’ti mengingatkan pentingnya kesalehan sosial di tengah era digital saat menghadiri resepsi Milad ke-113 Muhammadiyah di Kabupaten Probolinggo, Sabtu.

"Kontribusi nyata jauh lebih bermakna dibanding sekadar popularitas di media sosial," katanya saat memberikan sambutan dalam kegiatan Milad Muhammadiyah bertema "Memajukan Kesejahteraan Bangsa" di Probolinggo.

Kehadiran Mendikdasmen menjadi momen penting bagi warga Muhammadiyah sekaligus penguatan sinergi antara pemerintah dan organisasi kemasyarakatan dalam memajukan pendidikan dan kesejahteraan bangsa.

"Saya mengajak seluruh warga Muhammadiyah untuk terus memperkuat peran sebagai komunitas yang mandiri, berdaya dan berkontribusi nyata bagi kesejahteraan bangsa," tuturnya.

Baca juga: Menkomdigi: Orang tua berperan melindungi anak dari kejahatan digital

Walaupun tidak selalu besar secara jumlah, lanjut dia, kontribusi Muhammadiyah harus selalu terasa, sehingga sinergi dengan pemerintah daerah menjadi kekuatan besar untuk membangun pendidikan dan masyarakat yang lebih sejahtera.

Mu'ti mengapresiasi kontribusi Muhammadiyah yang konsisten memberi manfaat nyata bagi umat dan bangsa sejak sebelum Indonesia merdeka karena dakwah Muhammadiyah diwujudkan melalui kerja nyata di bidang pendidikan, kesehatan, dan sosial.

"Muhammadiyah hadir bukan hanya sebagai nama organisasi, tetapi sebagai gerakan yang memberi manfaat nyata bagi masyarakat luas," katanya.

Sementara Bupati Probolinggo Mohammad Haris menyampaikan apresiasi tinggi atas kehadiran Mendikdasmen di Kabupaten Probolinggo, karena kunjungan tersebut menjadi suntikan semangat bagi dunia pendidikan di daerah.

Baca juga: Menteri UMKM: Sinergi lintas sektor kunci ekosistem bisnis digital

"Kehadiran Bapak Menteri merupakan kebanggaan tersendiri bagi kami dan menjadi energi positif bagi penguatan pendidikan di Kabupaten Probolinggo," ujarnya.

Haris memaparkan tantangan pembangunan di Kabupaten Probolinggo, mulai dari persoalan kemiskinan, rendahnya rata-rata lama sekolah hingga isu stunting dan kesehatan ibu dan anak, namun pemerintah daerah tidak dapat bekerja sendiri.

"Kolaborasi dengan Muhammadiyah dan seluruh elemen masyarakat menjadi kunci utama dalam menjawab tantangan pembangunan," katanya.

Bupati Probolinggo mengapresiasi kedekatan Mendikdasmen dengan anak-anak yang terlihat saat mengikuti kegiatan senam bersama karena hal tersebut mencerminkan keteladanan seorang pemimpin pendidikan yang memahami dunia anak secara langsung dan Muhammadiyah merupakan bagian tidak terpisahkan dari Kabupaten Probolinggo.

Baca juga: Psikolog: Orang tua perlu bijak digital dalam didik gen-Z dan Alpha






Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Mendikdasmen ingatkan pentingnya kesalehan sosial di era digital

Pewarta :
Editor: Nur Istibsaroh
COPYRIGHT © ANTARA 2026

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.