Jakarta (ANTARA) - Perusahaan teknologi Apple Inc mengumumkan akan menaikkan harga untuk aplikasi yang dijual pada produknya di beberapa negara termasuk Jepang serta zona euro (eurozone) bulan depan.

Sebagai informasi, terdapat 19 negara Uni Eropa yang termasuk dalam eurozone, yakni Austria, Belgia, Siprus, Estonia, Finlandia, Prancis, Jerman, Yunani, Irlandia, Italia, Latvia, Lithuania, Luksemberg, Malta, Belanda, Portugal, Slovakia, Slovenia, dan Spanyol.

Sementara itu, Kyodo melaporkan pada Rabu bahwa Apple mengatakan kenaikan ini menyusul harga dolar AS terhadap mata uang utama lainnya.




Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Apple naikkan harga aplikasi di Jepang dan negara zona euro

Pewarta : Arnidhya Nur Zhafira
Editor : Herry Soebanto
Copyright © ANTARA 2024